Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sony Ericsson K850i, Ponsel Kamera nan Asyik

Kompas.com - 02/05/2008, 14:55 WIB

Ponsel kamera yang oke punya. Plus fasilitas 3G yang asyik untuk berbagai keperluan multimedia.

(sumber: Sinyal)

 

TIP: Memotret

Untuk motret foto atau rekam video, kamera 5MP di belakang badanlah yang punya kerja. Ini ditemani 2 lampu (Xenon yang panjang dan biasa yang bulat). Di dekat lampu bulat ada lingkaran kecil yang Sinyal belum tahu fungsinya. Lampu biasa berfungsi sebagai pengarah cahaya, sementara lampu Xenon berfungsi sebagai penambah kekuatan cahaya saat pengambilan gambar dalam kondisi minim cahaya.

Tombol kamera ada dua bagian, yaitu yang kecil untuk On/Off dan yang besar untuk beraksi. Sebelum pakai kamera, enaknya pilih dulu moda yang ingin digunakan; geser saja tombol pintas moda di sisi kanan badan ke gambar foto, video atau preview. Tombol volume yang ada di kanan atas badan (kalau dilihat pada posisi portrait) akan berganti fungsi menjadi tombol zoom.

Pada pemotretan foto, pencet setengah jalan untuk memfokuskan. Bila titik di kiri atas dan kotak frame sudah diam dan hijau, pencet penuh tombol kamera. Jika tak melakukan apa-apa, file akan langsung tersimpan di memori ponsel. Foto tadi juga bisa langsung dikirim; pencet Send, lalu pilih As picture msg untuk dikirim via MMS, atau To blog untuk dipublikasi di blog. Kita juga masih bisa memperbaiki kualitas foto dengan membuka Options, lalu pilih Pan & zoom, Photo fix, atau Edit in PhotoDJ.

Saat ini, tombol 3 menjadi pintasan Shoot mode, 6 untuk Scenes, 9 untuk Self-timer, dan # untuk Flash. Navigasi kiri-kanan (pada posisi landscape) untuk zoom, sementara navigasi atas-bawah untuk AV. Setting termasuk lengkap; ada Shoot mode (Normal, BestPic, Panorama, Frames), Scenes (Auto, Twilight landscape, Twilight portrait, Landscape, Portrait, Beach/Snow, Sports, Document), Picture size (5MP, 3MP, 1MP, VGA), Focus (Auto, Macro, Infinite), Flash (Auto, Red-eye reduction, Off), Self-timer, ISO (Auto, ISO 100, ISO 200, ISO 400), Metering mode (Normal, Spot), White balance (Auto, Daylight, Cloudy, Fluorescent, Incandescent), Effects (Off, Black & white, Negative, Sepia, Solarize) serta Settings yang terdiri dari Picture quality (Fine, Normal), AF light (Auto, Off), BestPic (Fast, Slow), Review, Stabilizer, Save to (Memory card, Phone memory), Auto rotate, Shutter sound dan Reset counter.

Pada moda video, tinggal pencet tombol kamera untuk mulai merekam. Setting yang tersedia antara lain Video length (Normal, For picture msg), Light, Night mode, Self-timer, Microphone, Metering mode (Normal, Spot), White balance (Auto, Daylight, Cloudy, Fluorescent, Incandescent), Effects (Off, Black & white, Negative, Sepia, Solarize), serta Settings yang terdiri dari Stabilizer, Review, Save to (Memory card, Phone memory), Reset file no. Saat moda video aktif, tombol 3 jadi pintasan Video length, 6 untuk Night mode, 9 untuk Self-timer, dan # untuk Light.

Video bisa langsung dikirim dengan memencet Send, lalu pilih As picture msg untuk pengiriman via MMS, atau To blog untuk publikasi di blog. Kita juga masih bisa mengutak-atiknya dengan membuka Options, lalu pilih VideoDJ.

 

TIP: Mendengarkan Radio

Radio bisa diakses dari menu utama. Seperti biasa, ini baru bisa dipakai bila handsfree terpasang. Kita bisa mengoperasikan setting tertentu dari Options; antara lain Turn off, TrackID, Save, Channels, Auto save, Turn on speaker, Set frequency, RDS, Turn on Mono/Stereo, dan Minimize. Memencet tombol virtual tengah yang bertulisan Search akan memindahkan kita ke frekuensi sinyal radio terkuat berikutnya. Pencarian pelan-pelan, per 0,1, bisa dilakukan dengan navigasi kanan-kiri. Jika frekuensi suatu stasiun radio sudah pernah disimpan di Channels, kita bisa pindah dengan cepat ke saluran berikutnya dengan navigasi atas-bawah.

PLUS: Kamera 5MP + lampu Xenon, video call.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com