Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sail Banda

Garuda Siap Sukseskan Sail Banda

Kompas.com - 05/06/2010, 17:54 WIB

AMBON, KOMPAS.com — Maskapai penerbangan Garuda Indonesia siap menyukseskan Sail Banda yang penyeleggaraannya dijadwalkan di Maluku pada Juni-Agustus 2010.

General Manager Garuda Indonesia Cabang Ambon Hendra Sumarno hari Sabtu membenarkan bahwa direksi telah mengisyaratkan agar mereka menyukseskan kegiatan bahari bertaraf internasional tersebut.

"Kami belum diberi tahu soal kemungkinan ada penambahan frekuensi penerbangan atau armada beroperasi, baik dari maupun menuju bandara internasional Pattimura Ambon, tapi telah diisyaratkan siap menyukseskan Sail Banda 2010," katanya.

Kesiapan tersebut, menurut Sumarno, karena maskapai Garuda Indonesia telah melakukan penerbangan perdana dari Jakarta ke Ambon dengan transit di bandara internasional Hasanuddin, Makassar, pada 3 Juni 2010.

"Jadi, tahap awal sedang disiapkan kemungkinan ada berbagai pameran memeriahkan Sail Banda, maka Garuda Indonesia akan berperan serta menyukseskannya," katanya.

Sementara itu, Direksi Garuda Indonesia Niko Dimas mengatakan, pesawat Garuda akan menyajikan makanan khas kepada para penumpang yang menggunakan pesawat milik pemerintah tersebut.

Selain itu, kata dia, saat ini Garuda gencar melakukan transformasi bisnis di wilayah timur Indonesia dengan membuka rute penerbangan di sejumlah wilayah yang dinilai layak dan memiliki potensi ekonomi memadai.

Sebelumnya, pada 25 Mei 2010, Garuda telah membuka penerbangan ke Ternate, ibu kota Provinsi Maluku Utara, dengan transit di Manado, Sulawesi Utara. Dalam waktu dekat, katanya, Garuda Indonesia juga akan menapaki usahanya di daerah Gorontalo dan daerah lainnya di Indonesia Timur.

Citra Maluku Ketua Asosiasi Agen Perjalanan Wisata (Asita) Maluku Tonny Tomasoa menilai, pengoperasian pesawat Garuda dari Jakarta ke Ambon pada 3 Juni 2010 bisa memperbaiki citra Maluku di dunia internasional terkait stabilitas keamanan.

"Penerbangan Garuda itu meyakinkan bahwa stabilitas keamanan di Maluku benar-benar telah terkendali dan ini strategis dalam mengubah citra Maluku pascakonflik sosial pada 19 Januari 1999," katanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mojang Gelar Diskon 'Minecraft' Besar-Besaran, Versi Mobile Dijual Rp 19.000

Mojang Gelar Diskon "Minecraft" Besar-Besaran, Versi Mobile Dijual Rp 19.000

Game
Daftar 53 HP dan Tablet Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Android 15

Daftar 53 HP dan Tablet Samsung Galaxy yang Bakal Kebagian Android 15

Software
HP Hapus Lini Laptop Spectre, Pavilion, dan Envy

HP Hapus Lini Laptop Spectre, Pavilion, dan Envy

Hardware
Cara Pakai Remote di HP Xiaomi untuk TV dan AC

Cara Pakai Remote di HP Xiaomi untuk TV dan AC

Gadget
Lenovo Rilis 2 Laptop 'Copilot Plus PC' di Indonesia, Seri Yoga dan ThinkPad

Lenovo Rilis 2 Laptop "Copilot Plus PC" di Indonesia, Seri Yoga dan ThinkPad

Gadget
Menjajal Infinix GT 20 Pro, HP Gaming Rp 4 Jutaan dengan Lampu RGB

Menjajal Infinix GT 20 Pro, HP Gaming Rp 4 Jutaan dengan Lampu RGB

Gadget
Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Gadget
Samsung Galaxy S24 Ultra Bikin Nonton Konser NCT Dream dari Tribune Jauh Serasa di VIP

Samsung Galaxy S24 Ultra Bikin Nonton Konser NCT Dream dari Tribune Jauh Serasa di VIP

Gadget
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

Game
Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Gadget
Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

e-Business
OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

Internet
Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Hardware
Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

e-Business
Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com