Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Brand" Kompas Raih Tiga Penghargaan Tingkat Asia

Kompas.com - 24/11/2011, 19:54 WIB

HONG KONG, KOMPAS.com - Media-media di Kompas Gramedia yang mengusung brand Kompas di bawah inisiatif MMM (multimedia, multichannel, multiplatform) berhasil meraih tiga penghargaan Asian Digital Media Awards 2011 dari WAN IFRA yang diumumkan di Hong Kong, Kamis (24/11/2011) malam. Masing-masing satu gold award, satu silver award, dan satu bronze award.

Gold award diperoleh untuk liputan Ekspedisi Citarum dalam kategori Cross Media Editorial Coverage. Ekspedisi Citarum merupakan kolaborasi liputan oleh Harian Kompas dan Kompas.com. Liputan tersebut menyisihkan liputan dari Dowjones Publishing Company Asia, Hong Kong yang mendapatkan silver serta liputan Fairfax Media, The Age, dan Morning Sydney Herald dari Australia yg mendapatkan bronze.

Silver award diperoleh dari situs Kompas.com dalam kategori Best Newspaper Website in Asia. Penghargaan gold untuk kategori situs suratkabar terbaik dimenangi Strait Times, Singapura.

Bronze award diperoleh dari aplikasi Kompas Editors' Choice for PlayBook untuk kategori Best eReader/Tablet in Asia. Untuk kategori aplikasi tablet terbaik, gold award dimenangi Star for iPad, Malaysia.

Selain tiga penghargaan tersebut, Kompas Gramedia juga mencatat satu penghargaan lagi dari situs Kawanku (Kawankumagz.com) yang memenangi bronze award kategori Best Magazine Website in Asia. Jadi, total ada empat penghargaan yang diterima media-media di bawah payung Kompas Gramedia.

Pada ajang yang sama tahun 2010, media-media di bawah Kompas Gramedia hanya mendapatkan tiga penghargaan. Masing-masing silver untuk Kompasiana di kategori User Generated Content, Ekspedisi Jelajah Musi Kompas di kategori Cross Media Editorial Coverage, dan Kompas Editors' Choice for iPad untuk tablet/e-reader product.

Asian Digital Media Awards merupakan penghargaan bergengsi di tingkat asia yang digelar setiap tahun oleh WAN IFRA, asosiasi surat kabar dunia, chapter Asia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com