Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk, Pesta Jejaring Sosial di Ancol!

Kompas.com - 17/12/2011, 13:01 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesta Jejaring Sosial bernama "So Me Playground" akan diadakan di 8 kota besar. Di Jakarta, acara ini digelar di Pantai Karnaval, Ancol.

Ke delapan kota besar tersebut adalah Jakarta di Pantai Karnaval Ancol, Surabaya di Grand City, Yogyakarta di Lapangan Parkir Mandala Krida, dan Semarang di Lapangan Garnisun Kalisari pada Sabtu (17/12/2011).

Sedangkan kota lainnya diadakan pada Minggu (18/12/2011). Kota lainnya yang mengadakan serentak besok adalah Bandung di Lapangan Parkir Metro Trade Center, Medan di Lapangan Parkir Plaza Medan Fair, dan Bali di Central Park Kuta, Pekanbaru di Lapangan Purna MTQ.

Acara ini disponsori oleh operator selular Axis. "Acara ini sangat inspiratif, saya berharap dapat memberikan inspirasi kepada berjuta masyarakat Indonesia yang menyukai internet untuk lebih memaksimalkan internet terutama jejaring sosial dan bagi jutaan masyarakat yang belum menggunakan internet," ujar Daniel Horan, Chief Marketing Officer Axis dalam siaran pers yang diterima Kompas.com hari ini.

Di acara "So Me Playground" ini, sesama pengguna jejaring sosial dapat bertemu secara langsung dan mendapatkan informasi dari tokoh-tokoh di balik suksesnya platform jejaring sosial dunia. Tokoh-tokoh tersebut diantaranya Nick Gibbon dari Facebook (APAC Facebook Director) yang berbicara mengenai fitur terbaru dari Facebook dan Ken Chang (APAC Commercial Director, Microsoft Advertising and Online) dari Windows Live (MSN) yang berbicara mengenai integrasi sosial.

Tokoh dari Indonesia yang akan hadir adalah Lucy Wiryono yang berperan di balik kesuksesan business dan brand Holycow Steak dengan memanfaatkan jejaring sosial. Hadir pula Satya Witoelar (co-founder and Lead Designer) dari Yahoo! Koprol.

Komunitas yang ikut berpartisipasi dalam acara ini adalah Yahoo! Koprol, Bouncity, Tumblr, Flickr, Kapanlagi, Kompasiana, Detik Forum. Ada pula booth-booth interaktif seperti Facebook, Yahoo!, dan Twitter.

Acara ini terbuka untuk umum baik pelanggan Axis maupun pelanggan operator lain. Cukup "LIKE" Axis Facebook Fan Page di http://www.facebook.com/AXISgsm sebelum masuk ke acara "So Me Playground". Tiket masuk Ancol bisa ditukar di AXIS Lounge dengan kartu perdana Axis Eksis dan voucher isi ulang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

e-Business
Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Software
Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Software
Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

e-Business
2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

e-Business
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com