Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengintip Kecanggihan TV Sony Seharga Rp 90 Juta

Kompas.com - 03/11/2014, 13:11 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Selain memiliki aplikasi Kompas.com, Sony Bravia X90B juga disertai dengan aplikasi Kompas Video. Aplikasi ini bisa diakses dari halaman My Apps. Kompas Video menyajikan video-video dari bermacam kategori, seperti Berita, Hiburan, Feature, dan sebagainya.

Kontrol sentuh

Jika menavigasi dengan remote kontrol terasa susah, masih ada remote TV One-Flick Touchpad. Remote ini memiliki bidang area kontrol layar sentuh yang bisa digunakan dengan fitur Social TV.

Oik Yusuf/KompasTekno
One click touchpad, remote kontrol sentuh dari Sony

SocialTV sendiri merupakan salah satu fitur lain dalam lini Sony Bravia dimana pengguna bisa menggunakannya manakala ingin melihat tayangan TV sembari memantau timeline (linimasa) jejaring sosial Twitter.

Selain Twitter, Sony Bravia TV juga telah dilengkapi dengan aplikasi Skype. Sebuah kamera kecil bertengger di pinggir bingkai sebelah kiri TV yang bis adigunakan untuk melakukan panggilan video.

Reska K. Nistanto/KompaTekno
Tampilan antarmuka TV Tweet di Sony Bravia X90B


Selain One-Flick Touchpad, antarmuka menu TV seri Sony Bravia juga bisa dijelajahi dan dikontrol dengan tablet atau smartphone Xperia keluaran Sony. TV akan terhubung dengan perangkat mobile melalui koneksi Bluetooth atau WiFi.

Kesimpulan

Secara keseluruhan, pengalaman menonton dan mengoperasikan Sony Bravia X90B terasa menyenangkan, terutama saat melihat tampilan layar TV dengan konten 4K yang bisa dilihat dari sudut mana pun tanpa penyimpangan gambar atau warna.

Aplikasi-aplikasi yang disediakan Sony dalam Bravia X90B walau tergolong sudah banyak, namun masih perlu diperbanyak lagi, terlebih untuk aplikasi lokal, agar pengguna memiliki lebih banyak lagi pilihan yang relevan.

Oik Yusuf/KompaTekno
Halaman antarmuka My Apps di Sony Bravia X90B

Koneksi yang disediakan walau sudah mencukupi kebutuhan masa kini, namun masih bisa ditingkatkan. Misal dengan menyediakan port USB 3.0 yang memiliki kecepatan data transfer lebih cepat.

Dalam pengoperasian, menu yang ditampilkan mudah dimengerti dan gampang dijelajahi. Namun, saat menjelajahi menu dan fiturnya dengan perangkat remote yang disertakan, seringkali kami salah tekan tombol Enter dan tombol arah bawah, karena sepintas keduanya terasa menyatu saat dipegang.

Layar televisi yang menggunakan materi yang reflektif mungkin akan mengganggu kenyamanan pengguna sata menonton di tempat yang terlalu terang, karena bisa memantulkan ruangan sekeliling. Namun, pengguna bisa mengakalinya dengan mengatur lampu ruangan lebih redup.

Speaker terintegrasi TV juga sudah mencukupi kebutuhan dasar untuk menonton TV, film, memutar video, atau memutar musik. Sony menyediakan beragam fitur kontrol audio di dalamnya, termasuk equalizer untuk mengatur suara.

Soal harga, dengan merogoh kocek sekitar Rp 90 juta, pengguna bisa menebus TV layar 4K dengan fitur Smart, berikut dengan sistem audio mininya yang terintegrasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com