Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Nintendo Switch Bocor, Lebih Murah dari PS4 Slim?

Kompas.com - 17/11/2016, 08:48 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber CNET

KOMPAS.com - Berpikir bahwa konsol "bongkar pasang" Nintendo Switch bakal berbanderol mahal? Jika iya, sebaiknya buang dulu anggapan tersebut. Konsol terbaru Nintendo itu sepertinya akan dijual dengan harga terjangkau.

Pihak Nintendo sendiri sebenarnya belum secara resmi membeberkan harga Switch. Namun, banderol tersebut sempat bocor di situs toko mainan Toys 'R US Kanada.

Menurut situs tersebut, sebagaimana KompasTekno rangkum dari Cnet, Kamis (17/11/2016), Nintendo Switch dijual dengan harga 329,99 dollar Kanada atau sekitar Rp 3,3 juta. Meski begitu, laman web yang menampilkan informasi tersebut sudah dihapus.

Jika informasi tersebut benar, harga dari Switch bisa dikatakan relatif lebih terjangkau. Konsol yang ada saat ini, seperti Xbox One bikinan Microsoft dan PlayStation 4 bikinan Sony, memang lebih mahal.

Di Indonesia, Xbox One dipasarkan dengan harga sekitar Rp 4,7 juta. Sementara itu, PS4 Slim dibanderol sekitar Rp 4,2 juta.

Harga dari konsol Switch itu juga relatif sama dengan konsol handheld Nintendo 3DS yang dijual sekitar Rp 2,8 juta di Indonesia.

Switch sebelumnya dikenal dengan nama "Project NX". Ia merupakan konsol dengan konsep baru yakni bersistem hibrida. Bersifat portable, konsol bisa sekaligus didudukkan pada sebuah konektor untuk menghubungkannya ke layar televisi yang lebih besar.

Ada dua controller bernama "Joy-Con" yang berperan penting untuk memenuhi beragam opsi gameplay pengguna. Joy-Con bisa dilepaskan dari sisi kanan dan kiri konsol sesuai kebutuhan.

Pengguna bisa merasakan pengalaman bermain di depan televisi, bermain secara portable, serta bermain dengan teman baik di depan televisi maupun secara mobile.

Selain Joy-Con, ada juga Switch Pro Controller yang bentuknya lebih tradisional dan familiar. Controller analog tersebut bisa menjadi opsi ketika pengguna ingin menjajal game di rumah.

Selain di perangkat televisi, tampilan Switch pun bisa dipindah ke tablet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Penjualan Sony PlayStation 5 Turun, Tapi Lebih Laris dari Xbox S/X

Penjualan Sony PlayStation 5 Turun, Tapi Lebih Laris dari Xbox S/X

Game
Google Umumkan Fitur Keamanan Baru di Android 15

Google Umumkan Fitur Keamanan Baru di Android 15

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com