Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Cara Mengatasi Laptop yang Tidak Bisa Terhubung ke WiFi dengan Mudah

Kompas.com - 10/12/2023, 18:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Laptop yang tidak bisa terhubung atau connect ke WiFi merupakan salah satu masalah yang kerap terjadi. Lantaran kerap terjadi, untuk berjaga-jaga, pengguna kiranya penting mengetahui cara mengatasi laptop tidak bisa terhubung WiFi.

Sebagaimana cukup umum diketahui, kebanyakan laptop saat ini telah dibekali dengan konektivitas jaringan WiFi untuk mengakses internet. Untuk menghubungkan laptop dengan WiFi, caranya mudah.

Baca juga: 4 Cara Mengetahui Password WiFi di HP dan Laptop dengan Mudah dan Praktis

Umumnya, pengguna cukup mengaktifkan fitur WiFi di laptop, kemudian mulai menyambungkan laptop dengan perangkat router yang tersedia di sekitar. Meski mudah, dalam kondisi tertentu, laptop bisa mengalami kendala tidak dapat tersambung ke WiFi.

Penyebab laptop tidak bisa terhubung WiFi

Lantas, kenapa laptop tidak bisa tersambung ke WiFi? Ada banyak penyebab laptop tidak bisa connect WiFi. Salah satunya yang umum terjadi adalah pengguna keliru memasukkan password dari WiFi.

Kemudian, beberapa kemungkinan penyebab laptop tidak bisa WiFi tidak bisa connect WiFi lainnya termasuk adanya gangguan pada router dan gangguan pada sistem laptop.

Lalu, bagaimana cara mengatasi laptop yang tidak bisa terhubung ke WiFi? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengatasi laptop yang tidak bisa connect WiFi.

Cara mengatasi laptop tidak bisa connect WiFi

1. Periksa kembali password WiFi yang dimasukkan

Pertama-tama, jika masalah laptop tidak bisa connect WiFi terjadi, cobalah untuk memeriksa kembali password yang dimasukkan, apakah sudah sesuai atau belum. Kemudian, perhatikan juga format besar-kecil huruf dalam komposisi password yang digunakan.

Jika password WiFi terdapat komposisi huruf besar dan kecil, pengguna perlu memasukkannya secara akurat.

2. Pastikan koneksi WiFi di laptop telah aktif

Kedua, pengguna penting untuk memastikan bahwa koneksi WiFi di laptop telah aktif. Pasalnya, jika belum aktif, laptop tidak akan bisa memindai, membaca, dan menerima sinyal WiFi dari router.

Baca juga: 4 Cara Mengetahui IP Address WiFi di Laptop atau Komputer dengan Mudah

3. Dekatkan laptop dengan router

Berikutnya, cara mengatasi laptop tidak bisa terhubung WiFi adalah mendekatkan laptop dengan router. Laptop yang terlampau jauh dengan router bakal kesulitan untuk menerima sinyal WiFi, sehingga susah terhubung.

4. Matikan dan hubungkan kembali WiFi pada laptop

Keempat, untuk mengatasi laptop tidak bisa connect WiFi, pengguna juga bisa mencoba untuk mematikan dan menghubungkan kembali WiFi pada laptop. Pengguna bisa mematikan sejenak sambungan WiFi yang ada di laptop

Kemudian, tunggu beberapa saat, lalu aktifkan kembali koneksi WiFi pada laptop. Setelah itu, coba lagi untuk menghubungkan laptop dengan perangkat router.

5. Restart router

Selanjutnya, pengguna bisa mencoba untuk restart router. Caranya, matikan router dengan menekan tombol power, yang biasanya berada di bagian punggung perangkat. Setelah itu, tunggu beberapa saat, kurang lebih 30 detik, lalu nyalakan kembali.

Setelah lampu indikator perangkat nyala, tunggu beberapa saat, biasanya perlu waktu sekitar 1 menit hingga lampu DSL (digital subscriber line) berkedip dengan stabil, sebagai penanda koneksi internet telah masuk dan bisa dicoba untuk digunakan.

6. Reset driver WiFi di laptop

Keenam, cara mengatasi laptop tidak bisa connect WiFi adalah dengan reset driver atau perangkat lunak yang menghubungkan perangkat keras adaptor WiFi dengan desktop.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Ketiga Dimulai Hari Ini, Berikut Jadwal dan Tim yang Main

Game
Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Oppo A60: Spesifikasi dan Harga di Indonesia

Gadget
Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

Besok “Long Weekend”, Ini 5 Cara agar WhatsApp Terlihat Offline biar Tak Terganggu

e-Business
OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

OpenAI Dituding Jiplak Suara Aktris Scarlett Johansson untuk GPT-4o

Internet
Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Turbulensi Singapore Airlines: Terpental ke Atas lalu Terbanting ke Bawah

Hardware
Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

Laptop Gaming Infinix GTBook Dipastikan Segera Masuk Indonesia

e-Business
Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Fitur Baru WhatsApp Status, Ada Font dan Warna Baru Mirip Instagram Stories

Software
Game Open-world 'Wuthering Waves' Sudah Bisa Di-download, File Lebih Kecil dari Genshin Impact

Game Open-world "Wuthering Waves" Sudah Bisa Di-download, File Lebih Kecil dari Genshin Impact

Game
4 Tim E-sports Wakili Indonesia di Grand Final Free Fire FFWS SEA 2024

4 Tim E-sports Wakili Indonesia di Grand Final Free Fire FFWS SEA 2024

Game
AI Microsoft Phi Silica Meluncur, Bisa Berjalan 'Offline' di PC Copilot+

AI Microsoft Phi Silica Meluncur, Bisa Berjalan "Offline" di PC Copilot+

Software
Bapak Minikomputer, Gordon Bell Meninggal Dunia

Bapak Minikomputer, Gordon Bell Meninggal Dunia

e-Business
HP Vivo Y200 Pro 5G Rilis, Pakai Snapdragon 695 dan Layar AMOLED 120 Hz

HP Vivo Y200 Pro 5G Rilis, Pakai Snapdragon 695 dan Layar AMOLED 120 Hz

Gadget
iPhone 15 Kurang Laku di China, Apple Gelar Diskon Besar-besaran

iPhone 15 Kurang Laku di China, Apple Gelar Diskon Besar-besaran

Gadget
Cara Tau Posisi Bus Transjakarta secara Real-Time di Google Maps, Mudah

Cara Tau Posisi Bus Transjakarta secara Real-Time di Google Maps, Mudah

e-Business
Ayah dan Anak Pecahkan Rekor Drone Terkencang, Tembus 480 Km Per Jam

Ayah dan Anak Pecahkan Rekor Drone Terkencang, Tembus 480 Km Per Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com