Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yang Baru dari Kompasiana, Lebih dari Sekadar Ngeblog

Kompas.com - 23/02/2017, 18:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Keberadaan Kompasiana sebagai sebuah platform blog sudah tidak asing lagi di telinga blogger dan netizen Indonesia. Seiring perjalanannya menjadi platform blog terbesar di Indonesia bahkan Asia Tenggara, Kompasiana meluncurkan logo dan slogan baru di awal tahun 2017. Logo dan slogan baru tersebut menegaskan keberadaan Kompasiana sebagai platform yang mengakomodir opini atau laporan warga. 

Kompasiana kini mengusung slogan “Beyond Blogging” dan transformasi bentuk logo yang menggambarkan peran serta Kompasiana menyatukan blogger dengan latar belakang pendidikan, letak geografis, usia, dan minat yang berbeda untuk bersinergi dalam berbagi konten positif bersama.

"Kami harus menawarkan dan memberi pengalaman yang lebih baik, bukan hanya pada pengguna tapi juga pada netizen. Sejauh ini kami terus berbenah diri dan ke depannya kami akan menampilkan wajah yang lebih segar juga memperbaiki teknologi supaya memberi pengalaman lebih baik dalam mengakses Kompasiana," ujar Direktur Kompas Gramedia Group of Digital Andy Budiman dalam acara peluncuran logo baru Kompasiana, Kamis (23/2).

Identitas baru dari Kompasiana ini diresmikan dalam acara peluncuran yang digelar Kamis (23/2/2017) di Gedung Kompas Gramedia Palmerah Barat, Jakarta.

“Sudah waktunya Kompasiana menyegarkan diri kembali agar lebih sesuai dengan kondisi sekarang ini. Hal ini dilakukan untuk mempertegas kembali keberadaan Kompasiana sebagai sebuah platform blog yang memungkinkan siapapun untuk menulis di Kompasiana,” ujar Iskandar Zulkarnaen, Chief Operating Officer Kompasiana.

“Logo baru ini tentunya juga akan semakin diperkuat dengan slogan baru Beyond Blogging yang mengukuhkan Kompasiana dengan tiga pilar utama yaitu platform blog, pengolahan konten yang baik dan berkualitas, dan big data. Hal inilah yang akan dikembangkan dan ditawarkan kepada para pengguna internet,” lanjut Iskandar.

Melalui semangat “Lebih dari Sekadar Ngeblog”, Kompasiana mengajak dan memberikan ruang bagi blogger untuk bersama-sama berbagi konten positif dan bermanfaat luas, sekaligus menjadi ruang interaksi melalui beragam kegiatan online dan offline yang rutin digelar.

Lebih lanjut Iskandar Zulkarnaen menambahkan, inovasi tidak hanya berhenti di perubahan logo dan slogan saja, tetapi juga pembaruan tampilan dan fitur-fitur baru yang akan semakin memenuhi kebutuhan Kompasianer.

Kompasiana pertama kali berdiri sebagai blog jejaring internal untuk jurnalis dan karyawan Kompas Gramedia di tahun 2008. Setahun berjalan, kemudian Kompasiana berganti format menjadi platform blog yang bisa diakses oleh seluruh warga dengan mengusung slogan “Sharing. Connecting”.

Sebagai platform blog dan publikasi onlineblogger Kompasiana atau juga disebut Kompasianer, bisa menuangkan konten berupa laporan, opini, hingga karya fiksi di Kompasiana.

Pengelolaan konten di Kompasiana dilakukan secara simultan. Setiap artikel yang dibuat Kompasianer akan langsung ditayangkan, namun Kompasiana tetap akan memoderasi isi konten untuk memastikan tidak ada yang melanggar syarat dan ketentuan yang diberlakukan.

Dalam perjalanannya, Kompasiana bertransformasi. Perubahan tampilan antarmuka situs web Kompasiana (www.kompasiana.com), fitur-fitur interaktif yang mendukung kebutuhan Kompasianer, hingga kegiatan-kegiatan online dan offline yang terus berkembang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com