Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Dirilis, Lumix GH5S Jadi Kamera Panasonic Paling Sensitif

Kompas.com - 11/01/2018, 09:31 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber PetaPixel

KOMPAS.com - Ajang CES 2018 di Las Vegas, AS, pekan ini turut dimanfaatkan Panasonic untuk memperkenalkan produk kamera mirrorless baru bernama Lumix GH5S. Kamera ini diklaim sebagai yang paling sensitif di lini Lumix.

Kamera ini mirip dengan model flagship sebelumnya, GH5. Hanya saja, resolusi sensornya dipangkas dari 20,2 megapiksel menjadi 10,2 megapiksel.

Penurunan resolusi sensor tersebut bukan tanpa alasan. Dengan memakai sensor multi-aspect ratio, dual-gain 10,2 megapiksel, GH5S diklaim mampu menghasilkan kinerja low-light yang lebih mumpuni.

Pendekatan serupa dilakukan oleh Sony melalui kamera mirrorless full frame A7S yang memiliki resolusi 12 megapiksel, lebih rendah dibanding saudara-saudaranya dari seri A7.

Lumix GH5S diklaim sanggup merekam dengan sensitivitas native hingga ISO 51.200 sambil menekan noise di tingkat “minimal”. Rentang sensitivitasnya bisa ditinggikan hingga ISO 204.8000 (extended).

Lumix GH5S menghasilkan sensitivitas dan kualitas video tertinggi sepanjang sejarah kamera Lumix, terutama di situasi low-light,” sebut Panasonic dalam sebuah pernyataan yang dirangkum KompasTekno dari PetaPixel, Kamis (11/1/2018).

Tampak belakang Lumix GH5S.Panasonic Tampak belakang Lumix GH5S.

Sebagai kamera yang ditujukan untuk videografer, Lumix GH5S turut dibekali aneka fitur seperti perekaman video hingga resolusi Cinema 4K (4.096 x 2.160) 30/60 FPS (10-bit 4:2:2), data rate hingga 400 Mbps, profil gamma V-Log L dan HDR hybrid Log, serta slow motion hingga 240 FPS.

Mungkin itu pula sebabnya Panasonic tak menyertakan fitur in-body image stabilizer (IBIS) di Lumix GH5S, karena toh produksi video akan memakai rig stabilizer macam gimbal dan dolly.

Untuk urusan foto, Lumix GH5 sanggup menjepret foto RAW 14-bit dengan kecepatan 10 FPS. Ada juga teknologi AF Depth from Defocus dengan 225 titik fokus. Di belakang kamera ada layar putar touchscreen berukuran 3,2 inci, berikut viewfinder OLED dengan resolusi 3,68 megapiksel

Seperti Lumix GH5 sebelumnya, Lumix GH5S juga memiliki weather sealing, sehingga tahan air, debu, dan freezeproof hingga -10 derajat Celsius.

Lumix GH5S rencananya akan mulai dipasarkan pada pertengahan Februari mendatang dengan banderol mulai 2.499 dollar AS (Rp 33,6 juta), 500 dollar AS lebih mahal dibandingkan Lumix GH5.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet 'Starlink' Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet "Starlink" Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Internet
Jepang Pamer Perangkat 6G Pertama di Dunia, 20 Kali Lebih Ngebut dari 5G

Jepang Pamer Perangkat 6G Pertama di Dunia, 20 Kali Lebih Ngebut dari 5G

Internet
Lagu-lagu Drake, Olivia Rodrigo, dan Taylor Swift Akhirnya Muncul Lagi di TikTok

Lagu-lagu Drake, Olivia Rodrigo, dan Taylor Swift Akhirnya Muncul Lagi di TikTok

e-Business
Tinggalkan AMD, Samsung Pakai GPU Buatan Sendiri di Exynos 2600?

Tinggalkan AMD, Samsung Pakai GPU Buatan Sendiri di Exynos 2600?

Hardware
Cara Batalkan E-mail yang Telanjur Terkirim di Gmail

Cara Batalkan E-mail yang Telanjur Terkirim di Gmail

Software
Sony Rilis Dua Lensa Ringkas di Indonesia, FE 24-50 Mm dan 16-25 Mm

Sony Rilis Dua Lensa Ringkas di Indonesia, FE 24-50 Mm dan 16-25 Mm

Hardware
3 Cara Samsung Knox Lindungi TV Samsung dari Kejahatan Siber

3 Cara Samsung Knox Lindungi TV Samsung dari Kejahatan Siber

Software
Cara Daftar FIFA Plus untuk Streaming Indonesia Vs Guinea Gratis di HP

Cara Daftar FIFA Plus untuk Streaming Indonesia Vs Guinea Gratis di HP

Internet
Mengenal Gemini AI Google yang Mirip ChatGPT dan Cara Menggunakannya

Mengenal Gemini AI Google yang Mirip ChatGPT dan Cara Menggunakannya

Software
Komparasi: Spesifikasi iPhone 15 Vs iPhone 15 Plus

Komparasi: Spesifikasi iPhone 15 Vs iPhone 15 Plus

Internet
Riset Counterpoint: Pasar Smartphone Global Tumbuh 6 Persen berkat Ponsel Kelas Menengah

Riset Counterpoint: Pasar Smartphone Global Tumbuh 6 Persen berkat Ponsel Kelas Menengah

e-Business
5 Besar Vendor Ponsel Global Versi Counterpoint, Samsung Teratas

5 Besar Vendor Ponsel Global Versi Counterpoint, Samsung Teratas

Gadget
Perkembangan 'Cyber Security' Indonesia Mutakhir (Bagian II-Habis)

Perkembangan "Cyber Security" Indonesia Mutakhir (Bagian II-Habis)

Internet
HP Android TCL 50 XL 5G Meluncur dengan Kamera Utama 50 MP

HP Android TCL 50 XL 5G Meluncur dengan Kamera Utama 50 MP

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com