Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Moch S. Hendrowijono
Pengamat Telekomunikasi

Mantan wartawan Kompas yang mengikuti perkembangan dunia transportasi dan telekomunikasi.

kolom

BTS Langit, Antisipasi Perang dan Bencana

Kompas.com - 03/07/2023, 13:32 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

SAYA kesal sama anak saya yang baru selesai co-ass, yang menanggapi uraian saya tentang BTS (base transceiver station) Langit yang sedang seru diperbincangkan para ahli telko.

Padahal BTS ini tidak sama dengan milik operator berupa menara setinggi 32 meter atau pole lima meteran, untuk melayani 360 juta lebih pelanggan telekomunikasi seluler.

Berbusa-busa saya bilang ke calon dokter itu, kita harus siap mengantisipasi masa depan yang bisa jadi lebih berantakan dari sekarang.

Ada ancaman terjadinya perang dunia ketiga, yang walau kita tidak ikutan tetapi dampaknya akan terasa. Atau bencana alam yang suatu kali bisa saja tiba-tiba menyambangi, atau kerusuhan rasial, amit-amit.

Saat tadi terjadi, fasilitas komunikasi bisa saja tiba-tiba hilang, hancur, bertumbangan menaranya, sentralnya rata dengan tanah.

BTS langit sangat bisa jadi tidak terdampak, karena secara fisik BTS-nya ada di langit, di puluhan ribu satelit yang beredar di langit kita.

Setiap kali saya mengambil napas untuk menyambung informasi tadi, komentar anak saya hanya, “Oowh …., owh, ….owh”, lalu melanjutkan kesibukannya ke layar ponselnya.

Owh, konon kini menjadi kata sakti yang ngetren dan mempersatukan persahabatan anak muda saat ini. Katanya “owh ..” menggantikan kata “oooh”, yang sudah dianggap kuno.

Namun saya tidak peduli, saya tetap bicara, anak saya tetap menatap ponselnya sambil mendengarkan dan memperdengarkan “owh”-nya.

Saya katakan, sudah ada beberapa kelompok satelit yang akan mewujudkan teknologi BTS Langit, mengamankan jalur komunikasi manusia sedunia, di mana pun berada.

Ada Lynx, ATS, AT&T dan Starlink, yang semuanya menggunakan satelit orbit rendah, LEO (low orbit satellite).

LEO lebih murah

Ketinggian edarnya antara 400 km hingga 2.000 km, dengan dimensi yang jauh lebih kecil dibanding satelit GEO atau MEO, (geostationer earth orbit – medium earth orbit).

Beda dengan BTS darat yang dimiliki operator seluler, BTS langit bergerak melintasi bumi dengan kecepatan 27.400 km/jam, melintasi di atas satu titik bumi yang sama setiap 1 – 1,5 jam.

Kecepatannya tinggi karena satelit MEO harus melawan gravitasi bumi, ribuan satelit berestafet dalam melayani pelanggan di bumi.

Melawan gravitasi selain kecepatan juga ada roket-roket kecil yang mengoreksi posisinya agar tidak jatuh, karenanya usia satelit LEO sekitar 5 tahun, habis bersamaan ludesnya bahan bakar roket.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com