Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polytron Luncurkan Smart Projector Baru, Bisa Tampilkan Gambar 120 Inci

Kompas.com - 24/01/2024, 10:03 WIB
Yudha Pratomo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Produsen elektronik Polytron merilis proyektor cerdas (smart projector) terbaru mereka, PLP 91, di Indonesia pada Selasa (23/1/2024).

Proyektor cerdas ini bisa menampilkan gambar beresolusi Full HD dengan ukuran 120 inci.

Proyektor cerdas Polytron PLP 91 dibekali dengan sistem operasi berbasis Linux dan sudah terinstal sejumlah aplikasi hiburan seperti Netflix, Amazon Prime, dan YouTube.

Menurut Gregory Linardy, Product Specialist Polytron, proyektor cerdas ini dirilis karena melihat tren yang beredar di masyarakat.  Menurut Gregory, konsumsi konten hiburan melalui media streaming seperti Netflix, kian meningkat.KOMPAS.com/Yudha Pratomo Menurut Gregory Linardy, Product Specialist Polytron, proyektor cerdas ini dirilis karena melihat tren yang beredar di masyarakat. Menurut Gregory, konsumsi konten hiburan melalui media streaming seperti Netflix, kian meningkat.

Menurut Gregory Linardy, Product Specialist Polytron, proyektor cerdas ini dirilis karena melihat tren yang beredar di masyarakat.

Menurut Gregory, konsumsi konten hiburan melalui media streaming seperti Netflix, kian meningkat di masyarakat.

Baca juga: Setelah Sepeda Motor, Polytron Akan Bikin Mobil Listrik

Proyektor cerdas Polytron PLP 91 ini diharapkan dapat menjawab kebutuhan tersebut agar pengguna bisa mendapat pengalaman menonton seperti bioskop di rumah.

Selain merilis PLP 91, Polytron juga memperkenalkan proyektor baru PLP 71. Namun, fungsi PLP 71 sebatas proyektor biasa bukan proyektor cerdas.

"Diharapkan dapat memenuhi kebutuhan pelanggan akan entertainment dan kebutuhan lain seperti menikmati musik, game, presentasi dan simulasi, dan lain-lain," kata Gregory dalam acara media gathering Polytron di kawasan Tebet, Selasa (24/1/2024).

Proyektor Polytron PLP 91 dibekali dengan speaker yang mendukung format Dolby. Proyektor ini dapat langsung terhubung dengan internet melalui WiFi.

Proyektor ini bisa menampilkan gambar dengan tingkat kecerahan hingga 7.500 nits. Sehingga konten yang ditayangkan melalui proyektor ini diklaim dapat tetap terlihat jelas meski di lingkungan yang cukup terang.

Baca juga: Samsung Pamer Proyektor yang Bisa Ubah Permukaan Jadi Layar Sentuh

Proyektor ini dibekali dua port USB type A, satu port HDMI, dan satu jack audio. Dalam kotak pembelian, konsumen akan mendapat satu kabel HDMI, satu remote, dan kabel power.

Proyektor Polytron PLP 91 dibekali dua port USB type A, satu port HDMI, dan satu jack audio. Dalam kotak pembelian, konsumen akan mendapat satu kabel HDMI, satu remote, dan kabel power. 
KOMPAS.com/Yudha Pratomo Proyektor Polytron PLP 91 dibekali dua port USB type A, satu port HDMI, dan satu jack audio. Dalam kotak pembelian, konsumen akan mendapat satu kabel HDMI, satu remote, dan kabel power.

Menurut Gregory, Polytron PLP 91 dan PLP 71 akan mulai dijual pada 25 Januari 2024. Keduanya akan dijual secara online di marketplace rekanan Polytron.

Proyektor cerdas Polytron PLP 91 akan dijual seharga Rp 3 jutaan. Sedangkan Proyektor PLP 71 dijual seharga Rp 1 jutaan. Gregory tidak menyebut harga pasti dari kedua perangkat tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com