Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inikah Calon Kamera Mirrorless APS-C Teratas Sony?

Salah satu indikasinya adalah kemunculan rangkaian gambar bocoran kamera tersebut yang diedarkan oleh pembocor Andrea Pizzini dari Sony Alpha Rumors.

Rangkaian gambar dalam video singkat yang diunggah oleh Pizzini ke YouTube memperlihatkan bahwa Sony a6700 memiliki desain bodi yang berbeda dibandingkan kamera-kamera sebelumnya dari seri a6000.

Ini terutama terlihat dari control dial baru yang terletak di handgrip, persis di bawah tombol shutter dan kenop on/off sehingga terkesan lebih profesional.

Sebelumnya, hanya mirrorless full-frame Sony seri A yang memiliki control dial di handgrip, sementara seri a6000 hanya punya dua control dial di sekeliling D-pad dan di samping mode dial.

Posisi tombol Record itu juga berbeda dari kamera-kamera seri a6000 sebelumnya, yang menempatkan tombol tersebut di lokasi canggung di pojok kanan atas thumbgrip.

Gambar bocoran lain memperlihatkan sisi atas dari electronic viewfinder dan nama kamera yang tertera. Di sini tertulis bahwa namanya adalah "a6700". Terlihat juga tekstur permukaan bodi kamera yang disebutkan mirip dengan kamera mirrorless full frame Sony A7C.

Informasi yang beredar menyebutkan bahwa Sony a6700 akan diluncurkan pada 12 Juli mendatang, meskipun belum ada kepastian dari pihak Sony sendiri.

Rumor tentang a6700 sebenarnya bukan hal baru karena sudah mulai mengemuka semenjak beberapa tahun lalu. Kamera yang lama dinanti oleh para pengguna Sony ini disinyalir bakal menjadi penerus dari flagship APS-C sebelumnya, a6600, yang dirilis empat tahun lalu pada 2019.

https://tekno.kompas.com/read/2023/07/09/16070077/inikah-calon-kamera-mirrorless-aps-c-teratas-sony-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke