Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengguna Xbox Bisa Live Streaming Game lewat Discord

Fitur Stream to Discord baru digulirkan untuk sebagian pengguna Xbox Insider, yakni program yang memberikan pengguna akses awal ke game dan fitur baru. Sementara itu, pengguna lainnya baru bisa menjajal fitur ini dalam waktu yang dekat.

Adapun informasi kehadiran Stream to Discord diumumkan langsung lewat blog resmi perusahaan tersebut.

"Hari ini, kami dengan senang hati mengumumkan bahwa fitur Stream to Discord akan tersedia di Xbox dalam waktu yang dekat," tulis Discord dalam situs resminya.

"Ini adalah salah satu fitur Discord yang paling banyak diminta, yakni fitur yang memungkinkan pengguna Xbox untuk melakukan live streaming dari konsol Xbox Series X/S atau Xbox One mereka langsung ke Discord," imbuhnya.

Sebagai informasi, fitur ini sebelumnya tersedia secara eksklusif untuk pengguna Discord di platform PC dan mobile (iOS/Android). Gamer bisa menayangkan video mereka yang tengah bermain game di server tertentu.

Dengan demikian, ini menjadi pertama kalinya fitur live streaming Discord hadir untuk konsol, karena PlayStation belum memiliki fitur tersebut.

Cara live streaming dari Xbox ke Discord

Untuk menggunakan fitur Stream to Discord, pengguna pertama-tama harus menghubungkan profil Xbox ke aplikasi Discord.

Caranya, pengguna cukup menuju menu "User Settings" kemudian "Connections" di aplikasi Discord untuk desktop atau mobile.

Nah untuk mulai melakukan streaming, tekan tombol "Xbox" pada controller Xbox Series X/S atau Xbox One, lalu buka tab "Parties & Chats".

Setelah itu, pilih "Discord", cari server atau ruang chat untuk melakukan streaming, kemudian bergabung dengan "Voice channel" server itu.

Langkah terakhir, pengguna tinggal memilih menu "Stream your game" untuk melakukan live streaming.

Tidak hanya di server publik saja, fitur streaming game juga bisa digunakan dalam Direct Message (DM) atau Group DM.

Hal ini bisa dilakukan dengan bergabung dengan panggilan DM lewat Discord desktop atau mobile, kemudian pilih menu "Transfer to Xbox" untuk memindahkan percakapan di DM ke Xbox Series X/S atau Xbox One.

Begitu dipindahkan, pengguna akan melihat opsi "Stream your game" yang bisa dipilih untuk memulai live streaming.

Khusus pelanggan layanan Discord Nitro, pengguna bisa melakukan live streaming dengan kualitas HD hingga 1080p, dengan frame rate yang ditingkatkan.

Adapun layanan ini dibanderol seharga Rp 29.000 per bulan untuk Discord Nitro Basic, dan Rp 83.169 per bulan untuk Discord Nitro versi "reguler". Fitur streaming dengan kualitas HD tersedia secara eksklusif untuk Discord Nitro reguler.

Seperti yang sebelumnya sudah disebutkan, fitur ini baru tersedia untuk pengguna program Xbox Insider saja, dan nantinya akan digelontorkan untuk semua pengguna, sebagaimana dikutip KompasTekno dari blog resmi Discord, Kamis (3/8/2023).

Untuk mengunduh aplikasi Xbox Insider Hub, pengguna perlu menuju toko aplikasi Xbox Store atau Microsoft Store, kemudian mencari "Xbox Insider Hub".

Setelah mengunduhnya, pengguna berkesempatan untuk mendapatkan akses awal ke game dan fitur baru di Xbox, termasuk fitur Stream to Discord.

https://tekno.kompas.com/read/2023/08/03/15290027/pengguna-xbox-bisa-live-streaming-game-lewat-discord

Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke