Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lenovo Terjun ke Arena Netbook

Kompas.com - 05/08/2008, 11:44 WIB


JAKARTA, SELASA – Akhirnya Lenovo tak tahan melihat besarnya potensi pasar netbook. Produsen ini pun terjun ke arena netbook melalui seri S10.

Seperti bisa diduga, tampilannya cantik. Warna casing netbook ini bisa dipilih antara putih seluruhnya, kombinasi hitam dan putih, atau kombinasi merah dan putih. Netbook berdimensi 25x18,3x2,2~ 2,75 cm ini memamerkan layar LED-backit 10,2” dengan resolusi 1024x600.

Dimotori oleh prosesor Intel Atom N270 1,6GHz, S10 datang dengan memori maksimal 2GB, harddisk 2,5” maksimal 160GB, serta kemasan batere 3-cell (tahan 3 jam) atau 6-cell (tahan 6 jam). Sebuah slot ekspansi Express card tersedia, begitu juga fitur Wireless G dan Webcam 1,3 megapixel.

Netbook ini datang dengan sistem operasi Windows XP terpasang (pre-installed), plus software manajemen Lenovo. Seperti bisa dilihat dari daftar di atas, memang tidak banyak pembeda Lenovo S10 dengan tawaran para saingannya. Yang terlihat berbeda hanyalah kemasan fisik dan konfigurasi software.

Di beberapa negara, S10 disebutkan akan tersedia dalam versi 9” dan sistem operasi Linux. Sementara ini di AS, S10 dengan RAM 512MB, harddisk 80GB dipasarkan dengan harga US$ 399. Mudah-mudahan harganya di tanah air tidak terpaut jauh dari harga di atas.

UPDATE!

Menurut rilis yang diterima kompas.com, netbook Lenovo IdeaPad S10 ini baru tersedia pada pertengahan September. Harganya dimulai US$599 dan dijual melalui perital terkemuka dan mitra bisnis Lenovo.

Selain S10, Lenovo juga merilis IdeaPad S9 yang layar 8,9” (bukan 9”). S9 akan tersedia secara eksklusif dengan kesepakatan bisnis tertentu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com