Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada Tegal, Pemilihan Diwarnai Politik Uang

Kompas.com - 26/10/2008, 22:01 WIB

TEGALMINGGU - Pemilihan Walikota Tegal, Minggu (26/10), diwarnai aksi politik uang (money politics) kepada warga sebelum pencoblosan. Selain itu, Panwas juga menemukan selebaran yang isinya mencoba menjatuhkan salah satu calon.

Aksi bagi-bagi uang tersebut didapati tim Panitia Pengawas Pemilihan Walikota Tegal di tiga tempat berbeda setelah memperoleh aduan warga, antara lain di Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur. Sedangkan lainnya di Kelurahan Tegalsari dan Kelurahan Pesurungan Kidul, Kecamatan Tegal Barat.

Ketua Panwas Kota Tegal Masfuad mengatakan, dari tiga kasus politik uang yang ditemukan panwas, dua di antaranya telah diklarifikasi kepada pelaku. Namun, pelaku membantah memberikan uang untuk kepentingan pemilihan. Sedangkan yang lain mengaku tidak memberikan uang. Untuk itu akan kami kaji dulu, ucapnya, di Kota Tegal, Minggu (26/10).

Hasil temuan Panwas ini, lanjut Masfuad, akan dibahas pada sidang pleno hari Senin ini dan akan diputuskan untuk dilaporkan atau tidaknya kepada kepolisian. "Kita akan pertimbangkan berdasarkan kekuatan saksi dan buktinya," ucapnya.

Kepala Kepolisian Resor Kota Tegal Ajun Komisaris Besar MM Rahman mengaku, siap menindaklanjuti dugaan kasus politik uang tersebut begitu mendapat laporan dari Panwas.

Selain itu, Panwas juga menemukan indikasi kampanye hitam (black campaign) dengan penempelan selebaran yang isinya memojokkan pasangan nomor lima. Selebaran ini ditemukan di kawasan kampung nelayan Kelurahan Tegalsari.

Menang telak

Dalam pemilihan walikota Tegal ini, telah terdaftar 195.704 pemilih yang tersebar di 359 tempat pemungutan suara. Namun, dari jumlah itu hanya 129.529 orang yang menggunakan hak suaranya. Berdasarkan hasil penghitungan cepat Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tegal yang bekerja sama dengan Kantor Pengolahan Data Elektronik Kota Tegal, pasangan Ikmal Jaya-Habib Ali Zaenal menang telak dalam perolehan suara.

Pasangan nomor urut lima ini, memperoleh 88.662 suara atau 70,99 persen dari jumlah suara sah. Sementara, pesaing terdekat adalah pasangan nomor urut empat yaitu, Ristanto-Kunharjati Darmono yang mendapatkan 28.434 suara atau 22,77 persen.

Anggota KPU Kota Tegal Divisi Pendataan, Pemungutan Suara, dan Penetapan Hasil Siti Mudrikah mengatakan, hasil penghitungan cepat ini diperoleh hanya bersifat sementara. Sedangkan, penghitungan secara manual akan diadakan pada tanggal 27-29 Oktober di tingkat kecamatan dan diterima KPU pada tanggal 3 November. "Setelah penghitungan suara final, maka langsung ke penetapan calon," katanya.

Terkait pemilihan tersebut, Walikota Tegal Adi Winarso mengimbau kepada warga untuk menjaga iklim kondusif Kota Tegal dan menghargai siapapun yang nantinya memimpin Kota Tegal ke depan. Ia juga mengharapkan pasangan calon yang kalah dalam pemungutan suara agar legawa atau berbesar hati menerimanya. "Ini juga bukan segalanya bagi pasangan yang menang," ucapnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
5 Smartphone dengan Radiasi Paling Tinggi, Xiaomi Mendominasi

5 Smartphone dengan Radiasi Paling Tinggi, Xiaomi Mendominasi

Gadget
HMD XR21 Resmi, Smartphone Tangguh Pertama Mantan Nokia

HMD XR21 Resmi, Smartphone Tangguh Pertama Mantan Nokia

Gadget
Oppo K12x Resmi dengan Baterai 5.500 mAh dan Fast Charging 80 Watt

Oppo K12x Resmi dengan Baterai 5.500 mAh dan Fast Charging 80 Watt

Gadget
Instagram Creator Marketplace, Jejaring Kreator IG-Brand Kini Ada di Indonesia

Instagram Creator Marketplace, Jejaring Kreator IG-Brand Kini Ada di Indonesia

Software
Google Umumkan Project Astra, Proyek AI yang Bisa 'Melihat' dari Kamera HP

Google Umumkan Project Astra, Proyek AI yang Bisa "Melihat" dari Kamera HP

Software
Google Kenalkan Veo, AI untuk Bikin Video dari Teks Pesaing Sora

Google Kenalkan Veo, AI untuk Bikin Video dari Teks Pesaing Sora

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com