Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antivirus Slovakia Sasar Pasar Korporat di Indonesia

Kompas.com - 18/03/2009, 21:25 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Naiknya kesadaran terhadap resiko keamanan data di Indonesia menjadi daya tarik ESET memasukkan produk antivirusnya ke Indonesia. Pasar korporat menjadi target utama pengembang antivirus yang mendirikan pusat produksi di Slovakia dan pusat distribusi di San Diego, AS.

Marketing Communication ESET Indonesia Chrissie Maryanto mengklaim sampai saat ini pihaknya telah berhasil menjual 1200 unit antivirus ke sejumlah Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Padahal, ESET yang menunjuk PT Prosperita Mitra Indonesia sebagai distributor eksklusif baru secara resmi masuk ke Indonesia sejak November 2008 lalu.

"Kami yakin mampu merangkul pada sisi korporatnya," harap Chrissie saat memperkenalkan ESET Antivirus NOD32 dan ESET Smart Security Versi 4, update terbaru dua produk andalannya saat ini di Jakarta, Rabu (18/3). Ketia ditanya berapa target pasarnya Chrissie mengelak. Namun, ia mengatakan keunggulan ESET selama ini diakui pasar Eropa dengan pangsa pasar 66,5 persen dan di Asia Pasifik 12,8 persen.

Menurut Chrissie, keunggulan antivirus ESET pada kemampuan mendeteksi ancaman baru yang belum terdeteksi antivirus apapun dengan teknik heuristic. Fitur ini tidak hanya mengenali ancaman yang sudah tercatat dalam daftar virus namun juga mengidentifikasi malware baru dengan cara menganlisis kode yang mencurigakan, memantau proses mutasi virus, dan memantau aktivitasnya.

Selain itu, produk antivirus ESET juga tidak membutuhkan memori besar untuk instalasi dan CPU power yang kecil. Untuk ESET Antivirus NOD32 hanya membutuhkan memori 44 MB sedangkan ESET Smart Security hanya 48 MB.

"ESET tetap mempertahankan positioningnya sebagai antivirus yang ringan," ujar Yudhi Kukuh Technical Consultant ESET Indonesia.

Untuk versi terbaru ditambahkan fitur solusi yang ditujukan untuk membantu administrator jaringan mengelola sistem keamanan di seluruh perangkat komputer yang terhubung ke server. Fitur tersebut hanya tersedia untuk ESET Antivirus NOD32 dan ESET Smart Security Business Edition yang dijual masing-masing 39,99 dollar AS untuk biaya lisensi setahun. Sementara untuk Home Edition yang disediakan untuk pengguna perseorangan dijual 32,99 dollar AS untuk lisensi setahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com