Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leonardo: Menang? Bukan Mustahil

Kompas.com - 10/03/2010, 07:26 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Leonardo, tidak hilang harapan lolos ke perempat final Liga Champions. Meski masih kalah agregat, tidak mustahil Milan bisa menang di kandang Manchester United, Rabu (10/3/2010) malam nanti.

Keyakinan Leonardo itu dilatarbelakangi oleh permainan timnya yang cukup baik dalam beberapa laga terakhir. Saat melawan AS Roma, pekan lalu, Milan mampu menekan tuan rumah. Ketika menjamu MU pada laga sebelumnya, "I Rossoneri" juga tampil bagus di sepanjang babak pertama.

"Saya rasa Manchester United tidak akan banyak berubah dari waktu lalu... Kemenangan bukan hal mustahil," tutur Leonardo sehari sebelum duel di Old Trafford.

Untuk bisa lolos, "I Rossoneri" harus menang dengan selisih dua gol. Untuk memenuhi tugas berat itu, Leonardo sudah menyiapkan berbagai alternatif untuk mengatasi "Setan Merah". Salah satunya dengan mencadangkan David Beckham jika Alexandre Pato bisa main sejak menit awal.

"Beckham selalu memberikan sesuatu hal spesial dalam sepak bola, entah dia di lapangan atau tidak. Penting sekali memilikinya kapan pun dalam pertandingan," ungkap sang allenatore. (FBI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com