Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Pilkada Jawa Timur

Soekarwo Galang Dukungan

Kompas.com - 07/01/2013, 19:51 WIB
Herpin Dewanto Putro

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Gubernur Jawa Timur Soekarwo memantapkan dukungan untuk maju dalam Pemilihan Kepala Daerah Jatim tahun 2013 dengan merangkul Partai Hanura dan Partai Golkar, Senin (7/1/2013) di Kota Surabaya, Jatim.

Soekarwo yang juga Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jatim mendatangi kantor DPD Partai Hanura dan DPD Partai Golkar Jatim sambil membawa su rat permohonan resmi permintaan koalisi.

"Saya ingin bangun budaya politik saling menyapa karena pemilihan gubernur adalah sarana untuk membangun komunikasi (antarparpol)," katanya.

Soekarwo mengatakan hal itu karena tanpa koalisi, Partai Demokrat yang memiliki 22 kursi di DPRD Jatim sebenarnya sudah mampu mengusung calonnya sendiri. Di DPRD Jatim, Partai Hanura hanya memiliki empat kursi dan Partai Golkar 11 kursi, sedangkan untuk mengusung calon sendiri dibutuhkan minimal 15 kursi.

Ketua DPD Hanura Jatim Kuswanto mengatakan partainya ingin pasangan Soekarwo dan Saifullah Yusuf (Wakil Gubernur Jatim) tetap memimpin Jatim.

"Di Jatim, NU (Nahdlatul Ulama) itu mayoritas, jadi harapannya Gus Ipul (Syaifullah Yusuf) tetap mendampingi Soekarwo," katanya.

Menanggapi hal itu, Soekarwo belum dapat memastikan apakah tetap menggandeng Gus Ipul. Soekarwo rencananya akan melanjutkan safari politiknya ini dengan mengunjungi Partai Keadilan Sejahtera, Partai Kebangkitan Nasional Ulama, dan Partai Gerindra. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com