Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batu Akik Indonesia Dijual Mahal di eBay

Kompas.com - 09/02/2015, 13:29 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Batu akik gambar motif kupu-kupu yang dilelang di eBay dengan harga mencapai Rp 56 juta

KOMPAS.com — Demam batu akik yang tengah melanda Indonesia juga menjangkau eBay. Di situs lelang ini, pencarian singkat dengan kata kunci "agate" (batu akik) asal Indonesia bakal membuahkan ratusan hasil.

Batu akik Indonesia paling mahal yang bisa ditemukan di eBay adalah sebuah batu akik gambar 110 karat dengan pola "kupu-kupu". Batu tersebut kini tengah dilelang dengan harga beli langsung (buy it now) 4.500 dollar AS atau lebih dari Rp 56 juta.

"Batu akik ini adalah yang satu-satunya dan tidak akan ditemui lagi," tulis si penjual dalam deskripsi barang yang dilelangnya. "Turut datang dengan sertifikat Gemologi dari GIA Alumni Association yang sangat dipercaya."

gregorius1110/ eBay Laman lelang batu akik kupu-kupu asal Indonesia di eBay

Laman lelang batu akik kupu-kupu asal Indonesia di eBay

Berukuran 39 x 34 x 12 cm, batu akik round double cabochon bermotif kupu-kupu tersebut tampak cukup besar dalam foto-foto lampiran penjual. Sang batu terlihat sudah terpasang di sebuah bingkai bandul dari bahan stainless steel.

Selain batu akik "kupu-kupu" ini, situs eBay turut menampilkan listing batu akik Indonesia dalam aneka rupa dan harga. Ada yang sudah dipoles, ada pula yang masih berbentuk bongkahan.

Di pasaran Indonesia sendiri, munculnya tren akik belakangan ini telah mendongkrak harga batuan jenis kuarsa yang terbentuk dari pergerakan magma di bawah kulit bumi tersebut.

Para pedagang batu akik di Pasar Rawa Bening, Jakarta Timur, misalnya, bisa meraih untung 400 persen lebih tinggi dibandingkan tahun lalu. Sementara itu, harga jual batu dari pertambangan rakyat juga tercatat melonjak hingga 500 persen.

Baca juga:
- Banyak Orang Rela Antre Beli Batu Bata Supreme, Apa Istimewanya?
- Harga Sebongkah Bata “Supreme” di eBay Capai Rp 1 Juta
- Ini Dia Orang Indonesia yang Beli Batu Bata “Supreme” Seharga Rp 670 Ribu
- 10 Jualan Aneh di eBay, dari Batu Bata Supreme hingga Sisa Roti

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mark Zuckerberg Rayakan Ultah ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Mark Zuckerberg Rayakan Ultah ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
5 Smartphone dengan Radiasi Paling Tinggi, Xiaomi Mendominasi

5 Smartphone dengan Radiasi Paling Tinggi, Xiaomi Mendominasi

Gadget
HMD XR21 Resmi, Smartphone Tangguh Pertama Mantan Nokia

HMD XR21 Resmi, Smartphone Tangguh Pertama Mantan Nokia

Gadget
Oppo K12x Resmi dengan Baterai 5.500 mAh dan Fast Charging 80 Watt

Oppo K12x Resmi dengan Baterai 5.500 mAh dan Fast Charging 80 Watt

Gadget
Instagram Creator Marketplace, Jejaring Kreator IG-Brand Kini Ada di Indonesia

Instagram Creator Marketplace, Jejaring Kreator IG-Brand Kini Ada di Indonesia

Software
Google Umumkan Project Astra, Proyek AI yang Bisa 'Melihat' dari Kamera HP

Google Umumkan Project Astra, Proyek AI yang Bisa "Melihat" dari Kamera HP

Software
Google Kenalkan Veo, AI untuk Bikin Video dari Teks Pesaing Sora

Google Kenalkan Veo, AI untuk Bikin Video dari Teks Pesaing Sora

Software
Cara Membuat Daftar Tabel Microsoft Word Otomatis

Cara Membuat Daftar Tabel Microsoft Word Otomatis

Internet
20 Aplikasi Bawaan HP Xiaomi Bermasalah, Segera Update atau Rawan Kena Hack

20 Aplikasi Bawaan HP Xiaomi Bermasalah, Segera Update atau Rawan Kena Hack

Software
TIket Playoffs MPL S13 Sudah Bisa Dibeli, Harga mulai Rp 90.000

TIket Playoffs MPL S13 Sudah Bisa Dibeli, Harga mulai Rp 90.000

Game
Blackview Hero 10, HP Lipat Mirip Samsung Z Flip dan Punya Dynamic Island ala iPhone

Blackview Hero 10, HP Lipat Mirip Samsung Z Flip dan Punya Dynamic Island ala iPhone

Gadget
Posisi Bus Transjakarta Kini Bisa Dilacak secara Real-Time di Google Maps

Posisi Bus Transjakarta Kini Bisa Dilacak secara Real-Time di Google Maps

Software
Samsung Galaxy M15 5G Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya

Samsung Galaxy M15 5G Segera Masuk Indonesia, Intip Spesifikasinya

Gadget
Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero 'Tank' Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi 'Jungler'

Mengulik Kemampuan Fredrinn, Hero "Tank" Mobile Legends yang Sering Dipasang Jadi "Jungler"

Game
Cisco Bangun Pusat Data Security Cloud di Indonesia

Cisco Bangun Pusat Data Security Cloud di Indonesia

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com