Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Western Digital Rilis Harddisk Penyimpan Foto dari Medsos

Kompas.com - 07/10/2017, 12:53 WIB
Deliusno

Penulis

KOMPAS.com - Western Digital merilis seri baru dari media penyimpanan eksternal portabel My Passport Ultra (versi 2017). Selain dibekali desain baru, produk ini juga hadir dengan berbagai fitur baru.

Dari segi desain, My Passport Ultra 2017 memiliki bodi berbahan metal, juga finishing bergaya matte. Ada juga pilihan 6 warna.

My Passport Ultra 2017 juga dibekali dengan software WD Discovery. Software tersebut dapat digunakan untuk back-up data dari media sosial populer.

Sebagai contoh, pengguna dapat mengunduh semua konten, termasuk foto dan video, dari Facebook dan Instagram langsung ke media penyimpanan.

Selain itu, software WD Discovery juga dapat digunakan untuk menyalin data dari layanan penyimpanan cloud, seperti Dropbox, Google Drive, dan Microsoft OneDrive.

“Masalah mendasar bagi para konsumen adalah mereka mungkin akan tidak ingat konten apa yang disimpan pada sebuah akun,” ujar Glenn Hower, Senior Analyst, Park Associates, dalam keterangan pers yang KompasTekno terima, Sabtu (7/10/2017).

My Passport Ultra juga dilengkapi dengan software WD Backup. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menjadwalkan backup otomatis secara langsung dari sebuah komputer ke perangkat penyimpanan tersebut.

Selain itu, My Passport Ultra memiliki fitur 256-bit AES Hardware Encryption dengan software WD Security yang diklaim dapat membuat konten-konten tetap aman tersimpan. Dengan kata sandi personal, pengguna dapat mengaktifkan enkripsi hardware dan proteksi data.

My Passport Ultra memiliki perlindungan garansi selama tiga tahun dan akan dipasarkan secara eksklusif melalui toko Lazada. Varian My Passport Ultra memiliki harga mulai dari Rp 1.042.000 untuk versi 1TB, Rp 1.432.000 untuk versi 2TB, Rp 1.913.000 untuk versi 3TB, dan Rp 2.102.000 untuk versi 4TB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com