Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratusan Pengguna Instagram Mengaku Akun Mereka Diretas

Kompas.com - 15/08/2018, 13:11 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber MASHABLE,BGR

KOMPAS.com - Ratusan akun Instagram dilaporkan telah diretas. Kejadian ini dilaporkan mulai terjadi sejak awal bulan Juli 2018. Korban peretasan mendapati akunnya tiba-tiba log-out dan tidak bisa log-in kembali.

Mereka yang menghubungkan Instagram dengan Facebook, mendapati jika foto profil Instagram mereka diganti menjadi karakter kartun. Beberapa korban mengaku jika password, nomor ponsel, dan alamat e-mail yang digunakan untuk log-in Instagram telah berubah.

Saat ingin memulihkan akun dengan memilih opsi "Lupa kata sandi", Instagram menginformasikan jika password mereka dikirim ke alamat e-mail dengan domain Rusia. Hal ini juga terjadi ke pengguna Instagram yang mengaktifkan otentikasi dua faktor (two-factor-authentication).

Pengguna Instagram yang mengalami peretasan mengeluhkan kejadian ini di Twitter dan situs Reddit. Bahkan topik tentang peretasan Instagram ini juga sempat masuk ke Google Trend bulan ini. Namun, pihak Instagram justru menyangsikan.

Baca juga: Akun Facebook Anda Diretas? Segera Lakukan 5 Langkah Ini

Instagram mengaku belum melihat adanya peningkatan laporan peretasan akun Instagram penggunanya.

"Ketika kami mengetahui akun telah disusupi, kami mematikan akses ke akun tersebut, dan korban yang terdampak akan masuk ke proses remediasi, sehingga mereka bisa mereset password dan mengambil langkah lain untuk mengamankan akun mereka," jelas perwakilan Instagram.

Namun dengan nomor ponsel dan e-mail yang dicuri hacker, cara tersebut tidak lagi berlaku.
Salah satu korban yang melaporkan akunnya yang diretas hacker ke Instagram, tidak mendapat hasil yang memuaskan.

"Ketika saya melaporkannya, mereka mengirim e-mail otomatis yang meminta saya untuk log-in dan mengubah password. Tentu saja untuk saat ini hal tersebut tidak mungkin dilakukan," jelas salah satu korban bernama Woznicki kepada Mashable, yang dikutip KompasTekno, Rabu (15/8/2018).

Pengguna lain mengalami hal serupa. Abigail Nowak salah satunya, ia mengatakan jika Instagram mengirim tautan yang rusak saat ia ingin memulihkan akun.

"Apa yang dikirim Instagram untuk mendapatkan akun Anda kembali cukup menggelikan dan mengarah ke tautan rusak atau mati, serta e-mail dari robot yang tidak mengarahkan Anda ke situs mana pun," aku Nowak.

Baca juga: 6 Juta Akun Instagram Diretas, Seribu Akun Dijual Rp 133.000

Belum diketahui bagaimana pelaku bisa membobol ratusan akun Instagram dan motif di balik kejadian ini. Pelaku hanya mencuri detail informasi pengguna korban dan mengganti foto profil Instagram.

Hacker tidak memposting gambar tidak pantas di akun korban seperti aksi peretasan yang sudah-sudah. Belum bisa dipastikan pula apakah benar pelakunya orang Rusia atau hanya orang yang menyamar sebagai orang Rusia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com