Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbedaan Domain dan Hosting, Jenis-jenis dan Fungsinya

Kompas.com - 08/06/2023, 17:15 WIB
Soffya Ranti

Penulis

  • Sebagai tempat menyimpan file dan data website
  • Web hosting memungkinkan situs web bisa diakses secara online
  • Kemanan situs web, biasanya layanan web hosting akan menyertakan fitur kemanan untuk melindungi situs web sehigga melindungi web Anda dari serangan malware atau kejahatan siber lainnnya

Selain itu terdapat beberapa jenis hosting yang biasa digunakan, seperti:

Shared hosting

Shared hosting merupakan layanan web hosting yang menyimpan banyak situs web di setiap server. Jenis hosting ini biasanya paling terjangkau dan direkomendasikan untuk bisnis kecil maupun pemula.

Shared hosting adalah jenis layanan web hosting di mana beberapa situs web berbagi sumber daya yang sama pada satu server fisik. Dalam shared hosting, server fisik yang sama digunakan untuk menjalankan banyak situs web yang berbeda, yang masing-masing memiliki ruang penyimpanan dan sumber daya yang terpisah.

Dedicated hosting

Dedicated hosting menawarkan kontrol penuh pada pemilik situs web dan dilengkapi dengan akses admin dan root ke server wev. Dari segi harga, hosting jenis ini biasanya lebih mahal dari jenis hosting lain dan memerlukan perawatan server sendiri.

Cloud hosting

Cloud hosting menggunakan teknologi virtualisasi untuk mengumpulkan sumber daya dari kumpulan server yang disediakan di cloud. Opsi hosting jenis ini biasanya lebih fleksibel dan memungkinkan pemilik situs web mengontrol skala sumber daya secara manula, tergantung pada kebutuhan penggunaannya.

WordPress Hosting

Jenis hosting ini menawarkan sumber daya dan server yang dioptimalkan secara khusus untuk CMS WordPress. Biasanya instalasi WordPress memiliki fitur tambahan, seperti alat pembuat situs, alat desain premium, dan lainnya.

Hosting VPS

Virtual Private Server (VPS) adalah jenis layanan hosting yang dibagi menjadi beberapa server virtual yang beroperasi secara independen. Setiap partisi menyediakan RAM khusus dan daya pemrosesan pada setiap situs web. Jenis hosting VPS biasanya lebih daripada hosting khusus dan lebih mahal daripada shared hosting.

E-mail hosting

E-mail hosting merupakan layanan yang menyediakan server untuk keperluan dalam mengelola dan mengoperasikan layanan e-mail dengan domain khusus. Dengan hosting ini, Anda dapat membuat alamat e-mail dengan domain Anda sendiri, misalnya ranti@kompas.com.

Baca juga: Perbedaan Host dan Server pada Website

Perbedaan domain dan hosting

Sehingga dapat disimpulkan bahwa domain merupakan alamat unik yang digunakan dalam mengakses situs web tertentu. Sedangkan hosting adalah layanan yang menyediakan tempat penyimpanan untuk menjalankan situs web.

Pengguna membutuhkan domain untuk mengarahkan pengunjung ke situs web dan hosting yang berfungsi untuk menyimpan dan menjalankan konten di situs web tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com