Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kiboy Onic Esports, dari Pemain Cadangan SEA Games Jadi Pemain Terbaik Final MSC 2023

Kompas.com - 19/06/2023, 10:32 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nicky Fernando alias "Kiboy", pemain profesional Mobile Legends dari tim Onic Esports, mewakili Indonesia pada ajang SEA Games 2023 untuk cabang olahraga (cabor) e-sports Mobile Legends (MLBB) beberapa waktu lalu.

Usaha Kiboy mewakili Indonesia di ajang tersebut bisa dibilang tak begitu terlihat. Sebab, ia hanya pemain cadangan untuk timnas Indonesia.

Meski demikian, Kiboy kini bersinar dan seakan ingin menunjukkan bahwa ia pantas menjadi pemain utama untuk timnas Indonesia. 

Pasalnya, ia berhasil menjadi pemain terbaik alias Most Valuable Player (MVP) di kompetisi Mobile Legends level Asia Tenggara MLBB Southeast Asia Cup (MSC) 2023.

Selain gelar MVP, Kiboy juga berhak mendapatkan hadiah individu berupa uang tunai sebesar 3.000 dollar AS (sekitar Rp 44,8 juta).

Baca juga: Hasil Final MSC 2023, Onic Esports Juara Usai Tumbangkan Blacklist International

Adapun gelar MVP ini diraih Kiboy karena dia menjadi sosok krusial dalam komposisi tim Onic Esports.

Bahkan berkat kehadirannya, Onic Esports berhasil menjadi juara MSC 2023 setelah mengalahkan tim asal Filipina Blacklist International dengan skor 4-2. 

Pada babak Grand Final MSC 2023, Kiboy menggunakan beberapa karakter (hero) andalannya seperti Franco dan Chou.

Kedua hero ini adalah karakter yang bisa "menculik" hero musuh satu per satu.

Ketika menggunakan Franco di Grand Final MSC 2023, misalnya, Kiboy bisa dibilang jarang melakukan kesalahan dan berhasil menculik beberapa hero musuh yang cukup penting dan krusial dengan skill "Iron Hook". 

Lalu, skill "The Way of Dragon" dari Chou juga bisa dimanfaatkan Kiboy untuk menculik, menjebak, sekaligus mengeliminasi musuh-musuh yang sedang sendirian.

Selain Franco dan Chou, Kiboy juga bisa dibilang mampu memainkan sejumlah hero Roamer dengan baik. Beberapa di antaranya seperti Minotaur, Lolita, Selena, dan lain sebagainya. 

Baca juga: Pemain Mobile Legends Myanmar Naomi Masuk Tim RRQ Indonesia

Hanya dimainkan satu kali di SEA Games 2023

Onic Esports juara MSC 2023.Instagram/Onic Esports Onic Esports juara MSC 2023.

Kembali lagi ke ajang SEA Games 2023, timnas Indonesia diketahui hanya memainkan tiga pertandingan MLBB Men saja di kompetisi tersebut, di mana dua game kalah dan satu game menang. 

Kebetulan, Kiboy dimainkan di salah satu game (game yang menang), dan Kiboy membuat timnas Indonesia menang pertama kalinya di kategori MLBB Men SEA Games 2023.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com