Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo Watch 4 Pro Meluncur, Bodi Stainless Steel Fitur Kesehatan Canggih

Kompas.com - 30/08/2023, 15:00 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber gsmarena

KOMPAS.com - Oppo resmi meluncurkan arloji pintar (smartwatch) terbarunya, Oppo Watch 4 Pro, di pasar China, Rabu (30/8/2023).

Smartwatch ini diperkenalkan bersamaan dengan ponsel lipat Oppo Find N3 Flip dan arloji pintar Oppo Watch SE.

Seperti namanya, Oppo Watch 4 Pro merupakan penerus dari Watch 3 Pro, yang pertama kali menyambangi China pada Agustus 2022. Oppo Watch 4 Pro hadir dengan desain yang mirip seperti pendahulunya, tetapi juga membawa peningkatan pada berbagai sektor.

Salah satunya adalah penggunaan material stainless steel atau baja tahan karat untuk bodi Watch 4 Pro, sehingga lebih berat (52,3 gram) dan lebih kuat. Sebagai perbandingan, Oppo Watch 3 Pro memanfaatkan bahan aluminium dan memiliki bobot 37,5 gram.

Bodi smartwatch anyar ini menggunakan sentuhan finishing brushed sehingga mempunyai permukaan halus bergaris, yang memiliki kontras dengan tombol putar (crown) arloji pintar tersebut.

Baca juga: Oppo Watch Free Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan

Bagian bawah bodi dibuat dari bahan keramik sehingga tahan lama dan diklaim tidak akan menimbulkan iritasi kulit.

Terdapat dua model Watch 4 Pro yang dibedakan berdasarkan warna bodi dan bahan tali pengikat, yakni model "Polar Night Black" serta "Dawn Brown".

Smartwatch dengan varian "Polar Night Black" memiliki bodi berwarna hitam, dan tali pengikat yang dibuat dengan bahan silikon. Sementara itu, model "Dawn Brown" menghadirkan bodi warna kuning mengilau, dengan tali pengikat cokelat berbahan kulit.

Model Dawn Brawn juga hadir dengan bonus tali pengikat dalam boks penjualan, sehingga lebih mahal dibanding Polar Night Black.

Beralih ke layar, Oppo Watch 4 Pro mengusung panel lengkung (curved) LTPO AMOLED 1,91 inci, dengan resolusi 378 x 496 piksel dan kerapatan piksel 326 PPI. Panel ini identik dengan yang dimiliki Watch 3 Pro.

Oppo Watch 4 Pro meluncur di ChinaGSMArena Oppo Watch 4 Pro meluncur di China

Layar arloji pintar terbaru ini juga mendukung teknologi Always-On Display (AOD) yang menampilkan informasi jam atau notifikasi, bahkan ketika panel dalam kondisi mati.

Teknologi AOD ini tidak hanya menampilkan visual berwarna hitam dan putih saja, tetapi semua warna (full color).

Untuk hardware, Oppo Watch 4 Pro ditenagai dual chipset, yakni Snapdragon W5 Plus dan BES 2700. Chipset Snapdragon kemungkinan digunakan untuk menjalankan aplikasi yang lebih berat, sedangkan BES 2700 dimanfaatkan dalam mode operasi berdaya rendah (low power).

System-on-Chip (SoC) ini ditemani RAM yang kini ditingkatkan menjadi 2 GB, dan media penyimpanan (storage) seluas 32 GB.

Baca juga: Arloji Pintar OnePlus Nord Watch Meluncur, Ini Harganya

Oppo Watch 4 Pro ditopang baterai berkapasitas 570 mAh yang dapat bertahan hingga 5 hari untuk penggunaan sehari-hari, dan 2,5 hari untuk penggunaan yang berat. Oppo mengeklaim arloji pintar ini mampu bertahan hingga 2 minggu untuk penggunaan ringan.

Smartwatch mendukung teknologi pengisian cepat (fast-charging), tetapi tidak diketahui output-nya. Dengan pengisian daya selama 10 menit, baterai dapat bertahan hingga 24 jam. Pengguna membutuhkan waktu 65 menit untuk melakukan pengisian penuh.

Soal fitur, Oppo Watch 4 Pro dibekali rangkaian sensor canggih yang bisa memeriksa kesehatan penggunanya dalam 60 detik. Smartwatch ini akan mendeteksi tujuh tanda vital utama, misalnya detak jantung, usia pembuluh darah, dan tingkat stres.

Baca juga: Smartwatch Ini Dibekali Teknologi Buatan NASA, Apa Fungsinya?

Perangkat juga bisa mendeteksi elastisitas pembuluh darah, fibrilasi arteri, dan dengkuran. Ada pula pemantauan kadar gula darah secara real-time, yang mana arloji pintar akan membunyikan alarm, jika kadar gula berubah secara tidak normal.

Fitur pendukung lainnya mencakup sensor suhu kulit, eSIM, konektivitas Wi-Fi dan Bluetooth 5.0. Terdapat fitur NFC yang saat ini dibatasi untuk China saja.

Terdapat ratusan mode olahraga untuk pengguna, port USB-C, GPS, dan fitur ketahanan air 5 ATM, sehingga pengguna bisa membawanya ke kolam renang.

Oppo Watch 4 Pro kompatibel dengan perangkat yang menjalankan sistem operasi (OS) Android 8, iOS 13, atau yang lebih baik.

Harga Oppo Watch 4 Pro

Oppo Watch 4 Pro sudah bisa dibeli (pre-order) di pasar China lewat situs resmi Oppo. Pengiriman dan penjualan perdana akan dimulai pada 8 September.

Terdapat dua model yang tersedia, yaitu Polar Night Black dan Dawn Brown. Berikut ini harganya:

  • Oppo Watch 4 Pro (Polar Night Black) - 2.300 Yuan (sekitar Rp 4,8 juta)
  • Oppo Watch 4 Pro (Dawn Brawn) - 2.500 Yuan (sekitar Rp 5,2 juta)

Selain Oppo Watch 4 Pro, Oppo juga memperkenalkan Watch SE yang lebih terjangkau. Bodi smartwatch ini dibuat dengan bahan komposit, dengan layar flat AMOLED 1,75 inci (resolusi 372 x 430 piksel, kerapatan piksel 326 PPI).

Oppo Watch SE ditenagai Snapdragon Wear 4100, dengan RAM 1 GB, storage 8 GB, dan baterai 400 mAh. Arloji pintar ini dibanderol seharga 1.000 Yuan (setara Rp 2 juta) untuk model Gray dan Purple dengan tali silikon.

Di sisi lain, model Dark Brown dengan tali kulit dijual seharga 1.100 Yuan (setara Rp 2,2 juta), sebagaimana dikutip KompasTekno dari GSM Arena, Rabu (30/8/2023).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com