Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga Paket Internet Haji XL dan Cara Mengaktifkannya, mulai Rp 99.000

Kompas.com - 23/05/2024, 13:05 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Pengguna nomor telepon dari operator XL yang hendak berangkat ibadah haji di Tanah Suci perlu mengetahui harga paket internet Haji XL dan cara mengaktifkannya.

Saat menjalankan ibadah haji, ada beberapa kebutuhan yang perlu disiapkan pengguna, termasuk akses internet. Untuk mengakses internet saat berada di luar negeri, salah satu caranya adalah membeli paket roaming dengan nomor telepon dari operator Indonesia.

Baca juga: 2 Cara Cek Umur Kartu XL di HP dengan Mudah, Bisa via Aplikasi

Dengan membeli paket roaming, pengguna tak perlu mengganti nomor telepon saat berada di Arab Saudi untuk menjalankan ibadah haji.

Operator-operator seluler Indonesia, tak terkecuali XL, telah menyediakan paket roaming untuk menunjang kebutuhan akses internet dan komunikasi selama ibadah haji. Ada beberapa pilihan paket internet Haji XL yang bisa dibeli pengguna.

Lantas, berapa harga paket internet Haji XL? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak daftar harga paket internet Haji XL di bawah ini.

Harga paket internet Haji XL

Harga paket internet Haji XL bervariasi bergantung jenis paket yang dipilih. Untuk yang termurah, harga paket internet Haji XL dipatok mulai Rp 99.000 melalui jenis paket Internet Haji & Umroh 2 GB.

Kemudian untuk yang termahal, harga paket internet Haji XL dipatok mulai Rp 645.000 melalui jenis paket Internet Haji & Umroh 25 GB. Adapun daftar harga paket internet Haji XL yang lebih lengkap adalah sebagai berikut.

  • Internet Haji & Umroh 2 GB (1 GB kuota Indonesia + 1 GB kuota Arab Saudi): Rp 99.000
  • Internet Haji & Umroh 6 GB (6 GB kuota Indonesia + 1 GB kuota Arab Saudi): Rp 189.000
  • Internet Haji & Umroh 20 GB (15 GB kuota Indonesia + 5 GB kuota Arab Saudi): Rp 525.000
  • Internet Haji & Umroh 25 GB (5 GB kuota Indonesia + 20 GB kuota Arab Saudi): Rp 645.000

Itulah daftar harga paket internet Haji XL yang dihimpun langsung dari laman resmi XL. Harga bisa sewaktu-waktu berubah dan mungkin berbeda dengan yang terdapat pada aplikasi MyXL. Pengguna bisa memantau harga terbaru di laman ini atau di aplikasi My XL.

Setelah membeli paket tersebut, pengguna bisa menggunakannya saat berada di Tanah Suci untuk mengakses internet. Dengan paket tersebut, pengguna tetap bisa mengakses internet menggunakan nomor XL tanpa perlu ganti nomor.

Baca juga: 5 Cara Cek Nomor XL Sendiri dengan Mudah, Bisa via Kode UMB dan Aplikasi

Lantas, bagaimana cara mengaktifkan paket Haji XL agar bisa dipakai saat berada di Tanah Suci? Untuk lebih lengkapnya, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengaktifkan paket Haji XL.

Cara mengaktifkan paket Haji XL

Cara mengaktifkan paket Haji XL itu cukup mudah. Setidaknya, terdapat dua tahap dalam cara mengaktifkan paket Haji XL. Pertama, pengguna tentunya perlu membeli paket Haji XL terlebih dahulu. Pembelian salah satunya bisa dilakukan di aplikasi MyXL.

Kemudian, tahap yang kedua adalah pengguna perlu mengaktifkan fitur data roaming di ponsel. Tujuannya agar paket internet digunakan selama berada di luar negeri adalah paket roaming, bukan paket reguler.

Adapun penjelasan yang lebih detail soal dua tahap dalam cara mengaktifkan paket Haji XL adalah sebagai berikut.

Membeli paket Haji XL

  • Unduh aplikasi MyXL via Google Play Store (untuk ponsel Android) atau App Store (untuk iPhone).
  • Buka aplikasi MyXL di ponsel dan pastikan telah login akun.
  • Selanjutnya, klik menu “Beli Paket” yang tertera di halaman awal aplikasi.
  • Lalu, pada daftar paket XL yang tersedia, silakan klik opsi “Add On”.
  • Kemudian, pilih opsi “Internasional” dan klik paket bertajuk “Umroh dan Haji”.
  • Pilih paket internet haji XL sesuai kebutuhan.
  • Terakhir, selesaikan pembayaran sesuai metode yang tersedia dan paket internet Haji XL bakal aktif.

Mengaktifkan data roaming di ponsel

  • Cara mengaktifkan data roaming bisa berbeda di tiap ponsel. Namun, umumnya adalah sebagai berikut:
    • Android: Buka menu pengaturan, pilih opsi “Mobile Network,” dan aktifkan data roaming.
    • iOS: Buka menu pengaturan, pilih opsi “Seluler”, pilih “Pilihan Data Seluler, dan aktifkan data roaming.
  • Selain mengaktifkan data roaming, pengguna perlu memastikan APN yang dipakai adalah INTERNET. Pengaturan APN bisa dijumpai di menu pengaturan jaringan seluler ponsel.
  • Cukup mudah bukan cara mengaktifkan paket Haji XL? Dengan cara di atas, pengguna tak perlu bingung ketika hendak mengakses internet dengan nomor XLsaat melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.

Demikianlah penjelasan lengkap mengenai cara mengaktifkan paket Haji XL. Sebagai informasi tambahan, paket internet Haji XL bisa diaktifkan saat atau sebelum pengguna berada di negara tujuan.

Baca juga: 2 Cara Mengganti Kartu XL yang Rusak atau Hilang dengan Mudah, Bisa Offline dan Online

Namun, untuk kenyamanan, pengguna disarankan mengaktifkan paket sebelum keberangkatan. Untuk memantau penggunaan kuota paket internet Haji XL, pengguna bisa mengakses menu dial di *808*747#.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com