Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Playoff MPL S13 Mulai Siang Ini, Geek Fam ID dan RRQ Hoshi Bertanding

Kompas.com - 05/06/2024, 09:35 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kompetisi e-sports Mobile Legends Professional League Indonesia Season 13 (MPL S13) memasuki babak penyisihan (Playoff) pada hari ini, Rabu (5/6/2024) dan akan digelar hingga Minggu (9/6/2024) mendatang. 

Hari pertama babak Playoff MPL S13 akan dimulai oleh laga Geek Fam ID yang akan melawan RRQ Hoshi pada pukul 13.00 WIB siang nanti. Pertandingan tersebut akan dilanjutkan dengan Aura Fire vs Evos Glory pada pukul 18.15 WIB.

Nantinya, tim yang kalah di dua pertandingan tersebut akan langsung tereliminasi, sedangkan yang menang akan melaju ke ronde selanjutnya melawan Onic Esports (Geek Fam ID/RRQ Hoshi) atau Bigetron Alpha (Aura Fire/Evos Legends).

Di ujung babak Playoff MPL S13, dua tim yang bertarung di Grand Final akan mendapatkan tiket langsung ke kompetisi e-sports internasional MLBB Mid Season Cup (MSC) 2024 yang akan digelar pada 28 Juni - 14 Juli 2024 mendatang.

Baca juga: Daftar 6 Tim yang Lolos Playoff Mobile Legends MPL S13, Ada RRQ Hoshi dan Evos Glory

Nah, seluruh pertandingan yang tercantum di jadwal Playoff MPL S13 akan mengusung format lima game terbaik (Best of 5/Bo5). Artinya, tim yang lebih dulu mendapatkan tiga game kemenangan akan bisa memenangkan suatu match.

Khusus untuk tahap Grand Final, format pertandingan yang akan dipakai adalah Best of 7 (Bo7), sehingga suatu tim bisa keluar sebagai juara MPL S13 apabila berhasil mendapatkan empat game kemenangan lebih awal dari tim lawan. 

Selengkapnya, berikut jadwal babak Playoff MPL S13 secara lengkap, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari MPLIndonesia, Rabu (5/6/2024).

Seluruh pertandingan Playoff MPL S13 bisa disaksikan secara langsung (offline) di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur.

Ilustrasi venue Jakarta International Velodrome jadi venue Playoff MPL S13.Instagram.com/MPLIndonesia Ilustrasi venue Jakarta International Velodrome jadi venue Playoff MPL S13.

Pengguna yang ingin menonton di dalam venue wajib membeli tiket di tautan berikut ini. Tiket MPL ID S13 dijual dengan harga termurah Rp 90.000.

Biasanya, penggemar yang tak memiliki tiket juga bisa datang langsung ke venue untuk menonton pertandingan di layar besar yang disediakan di luar venue.

Penggemar juga bisa menonton gelaran tersebut secara online dengan cara mengunjungi kanal YouTube MPL Indonesia di tautan berikut ini.

Baca juga: 10 Pertandingan E-sports Paling Banyak Ditonton 2023, Onic Esports Nomor 2

Jadwal Playoff MPL S13

Day 1, Rabu, 5 Juni 2024

  • Match 1 - Geek Fam ID vs RRQ Hoshi: 13.00 WIB
  • Match 2 - Aura Fire vs Evos Glory: 18.15 WIB

Day 2, Kamis, 6 Juni 2024

  • Match 3 - Onic Esports vs Pemenang Match 1: 13.00 WIB
  • Match 4 - Bigetron Alpha vs Pemenang Match 2: 18.15 WIB

Day 3, Jumat, 7 Juni 2024

  • Match 5 - Tim yang Kalah di Match 3 vs Tim yang Kalah di Match 4: 13.00 WIB
  • Match 6 - Pemenang Match 3 vs Pemenang Match 4: 18.15 WIB

Day 4, Sabtu, 8 Juni 2024

  • Match 7 - Pemenang di Match 5 vs Tim yang Kalah di Match 6: 18.15 WIB

Day 5, Minggu, 9 Juni 2024

  • Match 8 - Pemenang Match 6 vs Pemenang Match 7: 17.00 WIB
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com