Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Raup Rp 4,3 Triliun dalam 12 Jam

Kompas.com - 09/04/2015, 12:07 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber Recode

KOMPAS.com - Kemarin, 8 April 2015, menandai lima tahun Xiaomi berkiprah di industri perangkat mobile. Menjelang tanggal tersebut, pabrikan Tiongkok ini gencar menyebar poster elektronik sebagai teaser "Mi Fan Festival". Yakni, pesta Xiaomi meluncurkan produk-produk teranyarnya.

Dilansir KompasTekno, Kamis (9/4/2015) dari Recode, Xiaomi menjual lebih dari 2 juta smartphone dalam 12 jam. Apple Tiongkok ini meraup pendapatan hingga 335 juta dollar AS atau setara Rp 4,3 triliun.

Pendapatan tersebut diboyong dari beberapa negara, yakni Tiongkok, Malaysia, India, dan Indonesia.

Di Indonesia, penjualan ponsel teranyar Xiaomi Redmi 2 menunjukkan minat pasar yang tinggi. Selama sejam, 40.000 unit ponsel itu terjual lewat situs dagang online Lazada. Vice President Xiaomu Global Hugo Barra membeberkan fakta tersebut lewat akun Twitternya @hbarra.

"Mi Fan Festival in Indonesia: 40,000 Redmi 2 out of stock, already our biggest single-day sale ever and not done yet :)" demikian kicau Hugo Barra, kemarin.

Selain smartphone, Xiaomi juga menjual beberapa perangkat elektronik lainnya. Setidaknya ada 38.ooo televisi, 200.000 gelang fitnes, dan 247.000 power bank yang terjual dalam festival tahunan tersebut.

Langkah Xiaomi menjual beberapa kategori produk selain smartphone tampaknya menandakan ekspansi vendor tersebut. Mengawali tahun kelimanya, Xiaomi ingin berinovasi dan tak membatasi diri pada ponsel pintar saja.

Saat ini, Xiaomi juga tengah menguji coba beberapa layanannya. Di antaranya mobile wallet yang digadang-gadang bakal menyaingi layanan Alibaba.

Pabrikan smartphone terbesar ketiga tersebut tampaknya siap menghadapi tahun ini dan tahun-tahun berikutnya sebagai saingan kuat vendor lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com