Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beredar, Bocoran "Foto Resmi" Motorola G5 Plus

Kompas.com - 19/02/2017, 08:40 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Desas-desus mengenai smartphone baru Motorola, yakni Moto G5 Plus semakin ramai. Setelah beredar bocoran informasi mengenai spesifikasinya, kali ini muncul foto ponsel tersebut dalam berbagai pose.

Ada dua foto yang beredar dan disinyalir sebagai foto resmi yang akan dibagikan pada media dalam peluncuran Moto G5 Plus nanti. Salah satu foto menunjukkan bentuk ponsel Moto G5 Plus dengan beberapa bagian yang tampaknya sengaja diburamkan untuk menutupi watermark asal-usul bocoran tersebut.

Sementara itu, bocoran foto kedua menampilkan wujud Moto G5 Plus seutuhnya, nama ponsel, latar belakang bernuansa hijau serta logo resmi Lenovo dan Motorola. Bocoran yang satu ini terindikasi sebagai "foto resmi" yang bakal dicetak untuk dibagikan kepada media.

@evleaks Bocoran foto Moto G5 Plus

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Phone Arena, Minggu (19/2/2017), Moto G5 Plus tersebut rencananya akan diluncurkan pada 26 Februari 2017, bersamaan dengan digelarnya Mobile World Congress (MWC) di Barcelona.

Spesifikasi Moto G5 Plus kemungkinan berada di tingkat menengah, yakni menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon Octa Core 625 dengan kecepatan 2 GHz dan GPU Adreno 506. Layarnya berukuran 5,5 inci (1080p), serta memiliki kamera utama 13 megapiksel dan kamera depan 5 megapiksel.

Ponsel ini juga memiliki sensor pemindai sidik jari. Sensor tersebut diletakkan di bagian depan, tepat di bawah layar, dan dirancang berbentuk serupa tombol Home.

Motorola menyematkan sistem operasi Android 7.0 Nougat dalam Moto G5 Plus ini. Selain itu ada juga fitur anti debu dan air dengan sertifikasi IP67.  Jika tepat demikian, artinya ponsel tersebut dapat diajak menyelam dalam air hingga kedalaman maksimal sekitar 1 meter dengan durasi 30 menit.

Saat resmi meluncur nanti, anak usaha Lenovo itu bakal menjualnya dengan pilihan warna Gold dan Silver. Harga Moto G5 Plus diyakini berada di kisaran 387 dollar AS atau setara Rp 5,1 juta.

Benar atau tidaknya bocoran informasi ini akan bisa segera dibuktikan dalam beberapa pekan mendatang ketika MWC 2017 sudah dimulai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

Axiata-Sinar Mas Sepakati Merger XL dan Smartfren, Lahir Entitas Baru MergeCo

e-Business
Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Oppo Reno 12 Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Cara Bikin Stiker Langsung di Instagram Stories, Cepat dan Otomatis

Software
Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Berkat AI, Cari Foto di Google Photos Jadi Gampang

Software
Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

Starlink Terpapar Gelombang Geomagnetik Luar Biasa Selama Badai Matahari

e-Business
2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

2 Cara Cek Kelayakan Bus Secara Online, Penting buat Memastikan Keselamatan

e-Business
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Pekan Kedua Dimulai Hari Ini, Tim Indonesia di Tiga Besar

Game
Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Tampilan WhatsApp di iOS Berubah, Begini Bedanya dengan yang Lama

Software
Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Google Rilis AI Gemini 1.5 Pro, Bisa Analisis Lebih Banyak Data dan Input

Software
Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Menjajal Sennheiser Momentum True Wireless 4, TWS Premium Rp 5 Juta

Gadget
Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Peringatan tentang AI yang Pintar Menipu dan Bahayanya bagi Manusia

Internet
Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Perbandingan Spesifikasi iPad Pro 2024 dan iPad Air 2024

Gadget
Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

Meta Tutup Facebook Workplace, Jejaring Sosial Khusus Perkantoran

e-Business
5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

5 Pro Player Wanita Asal Indonesia Jadi Pemain Utama Tim Mobile Legends di Perancis

Game
Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Pendiri Facebook Rayakan Ultah Ke-40, Nostalgia dan Pamer Foto Tempat Bersejarah di Hidupnya

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com