Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Istana Benarkan Akun Instagram Aniyudhoyono

Kompas.com - 13/04/2013, 22:21 WIB
Icha Rastika

Penulis

CIANJUR, KOMPAS.com - Pihak Istana negara membenarkan jika akun Instagram dengan nama “aniyudhoyono” merupakan akun resmi milik Ibu Negara Ani Yudhoyono. Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha membenarkan hal tersebut saat dikonfirmasi di sela-sela acara peluncuran akun Twitter Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, Sabtu (14/3/2013).

“Itu benar akun Ibu Ani,” kata Julian. Dia juga mengatakan, foto-foto yang diunggah ke layanan berbagi foto Instagram melalui akun aniyudhoyono itu asli jepretan Ani. “Itu benar hasil foto Ibu sendiri,” ucapnya.

Pernyataan Julian mengonfirmasi berita sebelumnya soal akun Instagram aniyudhoyono (baca: Inikah Akun Instagram Ani Yudhoyono?)

Pembuatan akun Instagram aniyudhoyono ini tidak terlepas dari hobi memotret yang dilakoni Ani. Sebelumnya, Ani mendokumentasikan foto hasil bidikannya dalam buku fotografi berjudul The Colors of Harmony - A Photography Journey by Ani Yudhoyono. Bersamaan dengan peluncuran buku ini pada 28 Oktober 2011 di Galeri Nasional, Jakarta, Ibu Negara juga menggelar pameran foto karyanya.

Pantauan Kompas.com di Instagram, dalam bio akun tersebut tertulis keterangan, "Akun resmi Ibu Negara Republik Indonesia. Semua foto adalah hasil bidikan Ibu Negara, kecuali foto-foto aktivitas dari Ibu Negara." Di sana juga ada tautan alamat http://istanapresiden.go.id.

Foto pertama akun ini diunggah ke Instagram pada 10 Aprlil 2013, atau sekitar empat hari lalu. Setiap foto tampak diberi judul atau keterangan untuk mempertegas maknanya. Foto-foto yang diunggah juga mencantumkan kredit di bagian bawah foto, bertuliskan: c. Ani Yudhoyono - 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com