Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapa Bilang Internet Desktop Sudah Ditinggalkan?

Kompas.com - 31/05/2015, 11:48 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Di era yang penuh dengan macam-macam perangkat mobile, muncul banyak asumsi bahwa orang-orang tidak lagi mengakses komputer desktop. Ternyata riset yang dilakukan ComScore justru membuktikan sebaliknya.

Riset tersebut dilakukan untuk mengetahui durasi online seseorang ketika menggunakan komputer desktop dan perangkat genggam. ComScore membatasi sampel riset itu pada para pengguna di Amerika Serikat (AS).

Hasilnya, mereka menemukan total waktu untuk menjelajahi internet dari perangkat genggam memang semakin meningkat. Tapi di sisi lain, total waktu yang dihabiskan untuk mengakses internet dari komputer desktop tetap stabil, tidak ada pengurangan atau kenaikan signifikan.

Dikutip KompasTekno dari Wall Street Journal, Kamis (28/5/2015), hal tersebut mengindikasikan bahwa pengguna internet bisa saja memperlakukan dekstop sebagai perangkat tambahan. Mereka tidak meninggalkannya meski ponsel dapat mempermudah akses internet.

"Kunci utamanya adalah selalu ingat bahwa persentasi yang diperoleh tak dapat diartikan nol. Bisa saja 50 persen lalu lintas situs Anda berasal dari perangkat genggam dan sementara itu pengunjung situs yang berasal dari desktop tetap dalam jumlah yang sehat," komentar CEO Chartbeat Tony Haile.

Dia juga menambahkan, menurut pendapatnya perangkat genggam hanya berperan membuka waktu online baru. Pengguna ponsel atau tablet lebih mudah untuk online di pagi hari dan di malam hari.

Namun jumlah akses yang berasal dari desktop tetap saja dominan bila diukur sepanjang Senin hingga Jumat. Meskipun gadget tumbuh makin banyak, alat tersebut memang bukan satu-satunya yang bisa mengakses internet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com