Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Galaxy Note 7 Bukan Penyebab Kebakaran Mobil di Florida?

Kompas.com - 21/09/2016, 19:10 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber Softpedia

KOMPAS.com - Masih ingat dengan kasus mobil Jeep Grand Cherokee yang terbarak di Florida, AS, awal bulan September ini? Saat itu, pemilik mobil menuding Samsung Galaxy Note 7 yang ditancap ke charger pemantik api mobil menjadi penyebabnya.

Namun, laporan terbaru mengindikasikan bahwa Galaxy Note 7 mungkin tak berdosa dalam kasus ini.

Dirangkum KompasTekno dari Softpedia, Rabu (21/9/2016), penyelidikan yang dilakukan pihak pemadam kebakaran terhadap kejadian tersebut menyatakan belum mengetahui persis apa yang memicu kemunculan si jago merah di dalam kendaraan.

Samsung Galaxy Note 7 memang berada di dalam kendaraan pada waktu kebakaran. Ada dugaan bahwa perangkat itulah penyebabnya,” sebut kantor pemadam kebakaran setempat dalam sebuah pernyataan.

Baca: Mobil Hangus Terbakar, Pemilik Tuding Galaxy Note 7

Meski demikian, ditambahkan bahwa, “Setelah dilakukan penyelidikan mendalam, penyelidik tidak menemukan penyebab kebakaran.”

Para penyelidik dari pihak pemadam tidak sepenuhnya mengeliminasi kemungkinan Galaxy Note 7 sebagai penyebab. Hanya saja, kobaran api yang menghanguskan seisi mobil menyulitkan mereka dalam menentukan pemicu api yang sebenarnya.

Untuk sementara, kebakaran tersebut ditetapkan sebagai peristiwa yang penyebabnya “belum diketahui pasti”.

Minggu lalu, Samsung secara resmi melakukan recall alias menarik kembali sebanyak 1 juta unit Galaxy Note 7 yang beredar di Negeri Paman Sam. Perangkat tersebut membahayakan konsumen lantaran memiliki masalah baterai yang menyebabkannya bisa terbakar secara tiba-tiba.

Sudah ada banyak kejadian serupa di luar kebakaran mobil di atas. Yang terbaru, seorang pria -juga warga Florida, AS-  mengajukan gugatan hukum atas Samsung setelah Galaxy Note 7 berkobar di kantong celananya sehingga mengakibatkan luka.

Baca: Galaxy Note 7 Terbakar di Paha, Samsung Dituntut

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com