Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Bulan, Penjualan Galaxy S8 Tembus 20 Juta Unit

Kompas.com - 04/08/2017, 18:33 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Penjualan Samsung Galaxy S8 tembus 20 juta unit per Juli 2017. Setidaknya begitu menurut firma analisis pasar, Strategy Analytics, dalam sebuah laporan yang dirilis Kamis (3/8/2017) kemarin.

Lebih detail, Samsung dikatakan menjual sekitar 278.800 unit Galaxy S8 setiap harinya sejak dirilis resmi pada 21 April lalu, sebagaimana dilaporkan TheInvestor dan dihimpun KompasTekno, Jumat (4/8/2017).

Hitungan kasarnya, dari April hingga Juni sudah terjual 19,8 juta unit Galaxy S8 secara global. Estimasi menunjukkan total penjualan hingga Juli 2017 sejatinya sudah lebih dari 20 jutaan.

Sejak awal diperkenalkan, Galaxy S8 memang dibanjiri pujian. Flagship tersebut tak ubahnya "obat" atas kekecewaan terhadap insiden Galaxy Note 7 yang rawan meledak.

Baca: Bocoran Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy Note 8

Bahkan, Galaxy S8 digadang-gadang lebih populer ketimbang Galaxy S7 yang dirilis 2016 lalu. Samsung mengklaim penjualan kumulatif Galaxy S8 lebih tinggi 15 persen ketimbang Galaxy S7.

Kontribusi positif Galaxy S8 juga terbukti dengan meningkatnya harga rata-rata perangkat mobile buatan Samsung di pasaran pada periode April hingga Juli 2017.

Secara keseluruhan, profit Samsung di kuartal kedua 2017 mencapai 4,06 triliun won atau setara Rp 48 triliunan. Angka tersebut merupakan pencapaian besar karena melewati rekor profit Samsung senilai 4 triliun won atau Rp 47,3 triliunan.

Setelah Galaxy S8, Samsung sedang menyiapkan peluncuran untuk Galaxy Note 8 di New York, Amerika Serikat, pada akhir Agustus ini.

Baca: Galaxy S8 Dongkrak Harga Smartphone Samsung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com