Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

OnePlus Nord CE 3 5G Meluncur, Harga Rp 5 Jutaan

Kompas.com - 06/07/2023, 13:20 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber gsmarena

KOMPAS.com - OnePlus resmi merilis smartphone terbarunya, OnePlus Nord CE 3 5G secara eksklusif di India, Rabu (5/7/2023). Ponsel ini diumumkan bersamaan dengan "saudaranya", OnePlus Nord 3.

"CE" sendiri merupakan singkatan dari "Core Edition". Dengan kata lain, ponsel ini merupakan versi sederhana (core) yang lebih terjangkau dibandingkan saudaranya itu.

Adapun OnePlus Nord CE 3 merupakan penerus dari Nord CE 2 yang diluncurkan pada Februari lalu di India. Sebagai suksesor, ponsel baru ini membawa banyak peningkatan misalnya dari sektor layar dan chipset.

Baca juga: Sinyal OnePlus Batal Masuk Pasar Smartphone Indonesia Makin Kuat

OnePlus Nord CE 3 memiliki layar AMOLED berukuran 6,7 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.412 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz, touch response rate 240 Hz, dan rasio aspek 20.1:9.

Sementara itu, pendahulunya dibekali panel AMOLED yang lebih kecil, yaitu 6,43 inci. Panel mempunyai resolusi Full HD Plus (2.400 x 1.080 piksel), refresh rate 90 Hz, touch response rate 180 Hz, serta rasio aspek 20:9.

Pada bagian tengah atas layar OnePlus Nord CE 3, terdapat lubang (punch hole) yang memuat kamera selfie 16 MP.

Sedangkan untuk bagian belakang ponsel, ada kamera utama 50 MP IMX890 (f/1.8) dengan lensa setara 24 mm dan piksel berukuran 1,0 mikrometer.

Ada juga teknologi Optical Image Stabilization (OIS) untuk mengurangi guncangan saat pengguna memotret atau merekam video.

Selain itu, ada juga kamera ultrawide 8 MP IMX355 (f/2.2) dan kamera makro 2 MP. Sebagai perbandingan, kamera utama pendahulunya memiliki resolusi 64 MP (f/1.79), tetapi kamera lainnya kurang lebih sama.

Baca juga: HP Lipat Pertama OnePlus Meluncur Berdekatan dengan Galaxy Z Flip 5?

Adapun fitur fotografi OnePlus Nord CE 3 mencakup Nightscape, Portrait Mode, Slo-mo, Pro Mode, dan lain sebagainya. Kamera ini ditempatkan secara vertikal bersama LED Flash, tanpa ada modul yang mewadahinya.

OnePlus Nord CE 3 5GGSMArena OnePlus Nord CE 3 5G
Untuk jeroan, gawai baru ini mengandalkan chipset Snapdragon 782G. System-on-Chip (SoC) delapan inti (octa-core) ini mencakup satu inti Cortex-A78 (clockspeed 2,7 GHz), 3 inti Cortex-A78 (2,2 GHz), dan 4 inti Cortex-A55 (1,9 GHz).

Chipset tersebut kemudian dipadankan dengan pilihan RAM LPDDR4X 8/12 GB dan media penyimpanan (storage) UFS 3.1 128/256 GB. Bila dirasa kurang cukup, pengguna bisa memperluas storage dengan kartu microSD.

Soal daya, OnePlus Nord CE 3 ditopang baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh dengan teknologi pengisian cepat SuperVOOC berdaya 80 Watt.

Sedangkan untuk software, smartphone ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) OxygenOS 13.1.

Fitur pendukung lainnya mencakup konektivitas 4G, 5G, dual-SIM, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, GPS, Bluetooth V5.20, port USB Type-C, pemindai sidik jari (fingerprint) dalam layar (in-display), dan masih banyak lagi.

Di atas kertas, ponsel ini memiliki dimensi 7,55 cm (lebar) x 0,82 cm (ketebalan), dengan bobot 184 gram.

Harga OnePlus Nord CE 3 5G

Untuk saat ini, OnePlus Nord CE 3 5G tersedia secara eksklusif di pasar India. Sesi penjualan akan dimulai pada bulan Agustus mendatang.

Adapun pilihan warnanya terbagi menjadi dua, yaitu Aqua Surge dan Grey Shimmer. Berikut harga smartphone baru OnePlus, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Kamis (6/7/2023):

  • OnePlus Nord CE 3 5G (8/128 GB) - 26.999 Rupee (sekitar Rp 5 juta)
  • OnePlus Nord CE3 5G (12/256 GB) - 28.999 Rupee (sekitar Rp 5,3 juta)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com