Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Lengkap Fitur Baru iOS 17, Ada Poster Kontak, NameDrop, dll

Kompas.com - 19/09/2023, 14:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Sistem operasi terbaru untuk iPhone, iOS 17, resmi dirilis dan kini sudah bisa diunduh oleh pengguna di Indonesia. iOS 17 membawa sejumlah fitur terbaru yang fokusnya untuk meningkatkan pengalaman berbagi dan berkomunikasi.

Lantas, iOS 17 ada fitur apa saja? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan lengkap daftar fitur iOS 17 di iPhone berikut ini.

Baca juga: Daftar iPhone yang Tak Bisa Update iOS 17, Termasuk iPhone X

Daftar fitur iOS 17

Seperti yang sempat disinggung di atas, fitur iOS 17 memiliki fokus untuk meningkatan pengalaman berbagi dan berkomunikasi antar pengguna iPhone. Fokus tersebut terealisasi melalui fitur poster kontak, pembaruan AirDrop, dan fitur NameDrop.

Selain fitur-fitur tersebut, masih terdapat banyak lagi fitur baru yang menyertai iOS 17. Adapun daftar fitur iOS 17 di iPhone adalah sebagai berikut.

1. Poster kontak

Fitur poster kontak di iOS 17.Apple.com Fitur poster kontak di iOS 17.

Fitur iOS 17 yang pertama adalah poster kontak. Lewat fitur ini, pengguna dapat membuat poster atau gambar untuk merepresentasikan dirinya yang dapat muncul di layar ponsel pengguna lain ketika ditelepon. Bentuknya bisa dibilang mirip dengan kartu nama.

2. NameDrop

Ilustrasi NameDrop di iOS 17.Apple Ilustrasi NameDrop di iOS 17.

Fitur iOS 17 selanjutnya adalah NameDrop. Melalui fitur ini, pengguna bisa saling membagikan informasi kontaknya hanya dengan mendekatkan iPhone. Ketika iPhone didekatkan, informasi kontak bakal muncul dan bisa disimpan oleh antar pengguna.

Poster kontak dan NameDrop itu berkaitan. Untuk menggunakan fitur ini, pengguna perlu membuat semacam kartu nama dulu di iPhone. Di kartu nama itu, pengguna dapat mengatur foto profilnya, nama, serta kontak atau nomor telepon yang digunakan.

3. Pembaruan berbagi via AirDrop

Ilustrasi cara baru berbagi via AirDrop di iOS 17.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Ilustrasi cara baru berbagi via AirDrop di iOS 17.

Terdapat pembaruan fitur berbagi via AirDrop di iOS 17. Kini, pengguna bisa langsung membagikan media atau dokumen hanya dengan mendekatkan bagian ujung atas kedua iPhone, tanpa harus memilih nama AirDrop terlebih dahulu.

4. Live Voicemail

Ilustrasi fitur Live Voicemail di iOS 17.Apple Ilustrasi fitur Live Voicemail di iOS 17.

Di iOS 17, ketika seseorang meninggalkan Voicemail, pengguna bisa langsung melihat transkrip atau salinan teks dari suara orang tersebut di layar iPhone dan berkesempatan untuk membalas pesan dari orang itu.

5. iMessage

Ilustrasi transkrip pesan audio di iMessage iOS 17.Apple Ilustrasi transkrip pesan audio di iMessage iOS 17.

Pembaruan iOS 17 menyasar pada beberapa aplikasi bawaan, salah satunya iMessage. Di iOS 17, iMessage dibekali dengan tampilan dan beberapa fitur baru. Adapun fitur iMessage di iOS 17 adalah sebagai berikut:

  • Stiker, emoji, memoji, dan lainnya di iMessage iOS 17 kini tergabung semua dalam satu menu, yakni menu “Stiker”.
  • Di iMessage iOS 17, pengguna sekarang bisa membuat langsung stiker dengan efek animasi.
  • iMessage di iOS 17 dibekali pula dengan fitur Check-in. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mendapatkan notifikasi bahwa pengguna lain, seperti anggota keluarga, saudara, atau teman, telah sampai di lokasi tujuan dengan selamat.
  • iMessage di iOS 17 juga dibekali dengan fitur baru transkrip pesan audio. Lewat fitur ini, pengguna bisa langsung melihat transkrip atau salinan teks dari pesan audio yang dikirimkan di iMessage.

Baca juga: Spesifikasi iPhone 15 Pro Max dan Daftar Harganya, Lengkap

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com