Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

NSA Punya Alat Pembobol Windows?

Kompas.com - 17/04/2017, 07:52 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com - National Security Agency (NSA), lembaga intelijen Amerika Serikat, dikabarkan memiliki alat khusus untuk membobol seluruh sistem operasi Windows. Alat tersebut bekerja memanfaatkan celah keamanan di dalam sistem operasi tersebut.

Kabar mengenai keberadaan alat pembobol itu didapat dari kelompok peretas bernama Shadow Brokers pada pekan lalu. Kelompok ini sebelumnya juga pernah mencuri data rahasia dari NSA dan menyebarkannya.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari The Verge, Senin (17/4/2017), informasi yang diperoleh Shadow Brokers salah satunya menyebutkan mengenai zero days exploit dan cara memanfaatkannya untuk menyusup ke dalam Windows.

Zero days exploit sendiri merupakan istilah untuk menyebut kelemahan suatu software yang masih belum diketahui oleh pembuatnya.

Dalam hal ini, tampaknya NSA tak memberi tahu Microsoft mengenai celah temuannya itu. Lebih parahnya, celah keamanan tersebut bisa dimanfaatkan oleh mereka untuk mengakses informasi dari seluruh sistem operasi Windows, mulai dari XP hingga 8.

Sudah Diperbaiki

Informasi mengenai alat peratas NSA ini memicu ketakukan para peneliti keamanan. Mereka bahkan menyarankan pengguna Windows untuk mematikan komputernya di akhir pekan.

Namun ketakukan itu ditanggapi cepat oleh Microsoft. Tepatnya pada Jumat pekan lalu, beberapa jam setelah informasi mengenai celah keamanan itu menyebar, Microsoft mengonfirmasi telah merilis perbaikan yang diperlukan.

Perbaikan tersebut dipastikan sudah termasuk dalam pembaruan software untuk seluruh versi sistem operasi Windows yang masih dalam dukungan Microsoft.

Artinya, Windows 7 dan 8 aman dari masalah. Sedangkan versi yang lebih tua, seperti XP dan Vista kemungkinan masih bisa dijebol dengan memanfaatkan celah tersebut.

Baca: NSA Sadap Bank Negara Indonesia?

Berikut ini rincian celah keamanan dan kode pembaruan keamanan yang dirilis oleh Microsoft:

  • EternalBlue diperbaiki melalui pembaruan berkode MS17-010
  • EmeraldThread diperbaiki melalui pembaruan berkode MS10-061
  • EternalChampion diperbaiki melalui pembaruan berkode CVE-2017-0146 dan CVE-2017-0147
  • ErraticGopher diperbaiki sebelum perilisan Windows Vista
  • EsikmoRoll diperbaiki melalui pembaruan berkode MS14-068
  • EternalRomance diperbaiki melalui pembaruan berkode MS17-010
  • EducatedScholar diperbaiki melalui pembaruan berkode MS09-050
  • EternalSynergy diperbaiki melalui pembaruan berkode MS17-010
  • EclipsedWing diperbaiki melalui pembaruan berkode MS08-067
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com