Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Browser Berbayar dari Firefox Dilengkapi VPN dan "Cloud Storage"

CEO Mozilla, Chris Beard mengungkapkan sendiri kabar tersebut. Ia mengatakan, layanan yang selama ini gratis tidak akan dikenakan biaya.

"Jadi kami akan meluncurkan layanan berlangganan dan menawarkan level premium. Rencananya, layanan pertama tersebut akan rilis tahun ini menuju musim gugur. Kami targetkan bulan Oktober," ungkap Beard.

Rencana ini sejatinya masih digodok secara internal. Sehingga, Beard juga belum membeberkan secara gamblang bagaimana skema layanan Firefox premium nantinya dan berapa biaya berlangganannya.

Salah satu perwakilan Mozilla hanya mengatakan bahwa perusahaannya masih mematangkan rencana ini.

"Kami kemungkinan akan meluncurkan beberapa layanan baru dulu dan nantinya akan kami pikirkan lebih cermat tentang model yang paling tepat, sementara memastikan pula keamanan terbaik bagi pengguna," tulis perwakilan Mozilla.

VPN bukanlah bisnis baru Mozilla. Sebelumnya, peruahaan peramban ini bekerja sama dengan ProtonVPN untuk menawarkan langganan VPN seharga 10 dollar AS atau Rp 142.500 per bulan, sebagaimana KompasTekno rangkum dari GSM Arena, Selasa (11/6/2019).

Beard juga mengungkapkan, ia ingin menambah cakupan layanan untuk Firefox Premium dan lebih fokus untuk meningkatkan hubungan dengan konsumennya demi memperkuat bisnis Mozilla.

Ia mengklaim 90 persen pendapatan dari Mozilla memang berasal dari mesin pencariannya.

https://tekno.kompas.com/read/2019/06/11/18130007/browser-berbayar-dari-firefox-dilengkapi-vpn-dan-cloud-storage-

Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke