Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Discord Hadir di Xbox One, Xbox Series X dan S

Sebagai tahap awal, kehadiran Discord di Xbox One serta Xbox Series X dan S baru digulirkan untuk pengguna yang tergabung sebagai Xbox Insiders. Secara bertahap, benefit ini nantinya bisa dapat dinikmati oleh semua pengguna Xbox Series X dan S.

Dihimpun KompasTekno laman resmi Xbox, Sabtu (23/7/2022), Discord dapat diakses dengan menekan tombol "Xbox" pada Xbox Wireless Controller.

Pilih menu "Parties & Chats" > "Try Discord Voice on Xbox".

Terakhir scan kode QR menggunakan aplikasi Xbox yang bisa diunduh melalui Google Play Store dan App Store.

Ketika diaktifkan, Discord akan muncul di sebelah kiri layar antarmuka Xbox. Melalui menu ini, pengguna dapat mengaktifkan menu Overlay untuk mengetahui pengguna lain yang sedang berbicara.

Serupa dengan fungsi Discord pada umumnya, pengguna juga bisa mengatur volume suara setiap pemain, mengaktifkan mode bisu (mute), serta mengakhiri panggilan.

Selain bekerja sama dengan Microsoft, Discord diketahui telah menjalin kemitraan dengan Sony.

Meski demikian, Xbox menjadi yang pertama membawa fitur voice chat milik Discord ke platform konsol miliknya. Sony juga berencana menghadirkan aplikasi voice chat tersebut sehingga dapat digunakan seluruh pengguna konsol PlayStation 4 (PS4) dan PS5.

Untuk mengetahui cara menghubungkan akun Discord ke akun Xbox menggunakan smartphone, silakan simak langkah berikut ini.

  • Download aplikasi Xbox melalui Google Play Store dan App Store.
  • Klik ikon "Discord".
  • Tekan tombol "Continue" pada notifikasi yang muncul.
  • Masukkan informasi akun Discord dan tekan tombol "Login".
  • Input e-mail dan password akun Microsoft dan tekan tombol "Login".
  • Akun Xbox dan Discord akan terkoneksi secara otomatis.

https://tekno.kompas.com/read/2022/07/23/12000077/discord-hadir-di-xbox-one-xbox-series-x-dan-s

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke