Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Honor Play 40S Meluncur dengan Chip Snapdragon 480 Plus, Harga Rp 2 Jutaan

KOMPAS.com - Honor menghadirkan ponsel baru, Honor Play 40S di negeri asalnya, China. Smartphone ini melengkapi lini seri Honor Play 40 yang dirilis oleh perusahaan pada Mei dan Juli lalu.

Jadi, lini seri Honor Play 40 kini meliputi Honor Play 40 5G, Play 40C dan Play 40S.

Adapun Honor Play 40S yang dirilis kali ini merupakan versi terjangkau dibanding dua "saudaranya". Kendati begitu, smartphone ini dilengkapi dengan baterai besar, layar luas serta chipset yang memadai.

Spesifikasi Honor Play 40S

Secara umum desain Honor Play 40S persis seperti Honor Play 40 5G. Hanya saja, beberapa aspek spesifikasinya dibuat berbeda. Misalnya pada aspek jumlah kamera, resolusi kamera dan lainnya. 

Honor Play 40S dirilis dengan layar TFT LCD 6,56 inci, resolusi 720x1.612 dan refresh rate 90 Hz. Layarnya didesain memiliki poni untuk menunjang kamera depan ponsel.

Punggung ponselnya dihias dengan penampang yang menampilkan efek kilau, disertai modul kamera dan lampu LED flash yang disusun secara vertikal.

Kamera belakangnya memiliki resolusi 13 MP dengan bukaan (aperture) f/1.8. Sementara itu kamera depannya yang ditempatkan di poni layar, memiliki resolusi 8 MP.

Pada aspek hardware, Honor Play 40S ditenagai oleh chipset Snapdragon 480 Plus. Chip ini juga dipakai di Honor Play 40 model reguler.

Di Honor Play 40S, chip tersebut dipadukan dengan RAM yang lebih rendah, yaitu 4 GB dan penyimpanan 128 GB. Adapun di model reguler RAM-nya sampai 6 GB dengan penyimpanan 256 GB.

Smartphone ini juga dibekali baterai berkapasitas 5.200 mAh untuk menjaga daya tahan ponsel. Pada aspek software, smartphone ini berjalan dengan sistem operasi Android 13 dan antarmuka MagicOS 7.1.

Fitur lainnya yang ada di Honor Play 40S antara lain konektivitas 5G, WiFi, Bluetooh 5.1 dan GPS. Smartphone ini juga menawarkan dukungan USB-C, USB 2.0, serta colokan audio 3,5 mm.

Dengan aneka spesifikasi tersebut, Honor Play 40S hadir dengan dimensi 163.32mm x 75.07 mm x 8.35mm. Adapun bobotnya mencapai 188 gram.

Honor Play 40S sejauh ini hanya tersedia di China dalam dua opsi warna, yaitu Midnight Black dan Green. Harganya dibanderol 999 yuan atau setara sekitar Rp 2,1 juta, dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Senin (21/8/2023).

https://tekno.kompas.com/read/2023/08/21/17050027/honor-play-40s-meluncur-dengan-chip-snapdragon-480-plus-harga-rp-2-jutaan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke