Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Samsung Galaxy A05 dan A05s Meluncur di Indonesia, Kamera 50 MP dan Baterai 5.000 mAh

Kedua smartphone ini merupakan penerus dari Samsung A04 dan Samsung A04S. Sebagai penerus, duo ponsel ini membawa pembaruan dari segi desain, layar, chipset, dan RAM.

Secara spesifikasi, Samsung Galaxy A05 dan A05s memiliki sejumlah kemiripan, misalnya saja kamera utama 50 MP yang menjadi salah satu fitur unggulan. Akan tetapi, kamera depan yang disematkan di keduanya berbeda. Samsung Galaxy A05 memiliki kamera depan beresolusi 8 MP, sedangkan Samsung A05s beresolusi 13 MP.

Selain kamera, Samsung A05 dan A05s sama-sama membawa layar 6,7 inci dan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh. Berikut ini spesifikasi lengkap keduanya.

Smartphone entry-level ini mengusung desain poni layar Infinity-U yang menyerupai tetesan air (waterdrop). Poni ini memuat kamera selfie 13 MP.

Berpindah ke punggung, terdapat tiga kamera yang mencakup kamera utama 50 MP, lensa makro 2 MP, dan lensa depth 2 MP. Trio kamera ini diposisikan secara vertikal, tanpa menggunakan penampang, sehingga seolah terbenam langsung di dalam bodi. Kemudian, terdapat sebuah lampu flash LED di samping kiri kamera.

Dari segi performa, Samsung A05s diotaki oleh System-on-Chip (SoC) besutan Qualcomm, Snapdragon 680. Chipset ini dipadukan dengan RAM 6 GB dan media penyimpanan (storage) 128 GB. Storage bisa diperluas hingga 1 TB dengan memanfaatkan kartu microSD.

Untuk daya, ponsel ini memiliki baterai berkapasitas 5.000 mAh, dengan teknologi pengisian cepat (fast charging) berdaya 25 Watt. Baterai smartphone ini diklaim dapat terisi hingga 48 persen dalam waktu 30 menit.

Samsung A05s menjalankan sistem operasi (OS) Android 13, yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) OneUI Core 5.1. Samsung menjanjikan peningkatan OS hingga dua generasi, dan pembaruan keamanan selama empat tahun.

Fitur pendukung lainnya mencakup pemindai sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan tombol power (side-mounted), dan port USB-C.

Di sektor fotografi, smartphone ini dibekali dua kamera belakang yang mencakup kamera utama 50 MP dan sensor depth 2 MP. Kedua kamera ini juga ditemani sebuah lampu flash LED.

Sementara itu, kamera depannya memiliki resolusi 8 MP, dan ditempatkan dalam poni Infinity-U, sama seperti Galaxy A05s.

Soal jeroan, Samsung A05 ditenagai dengan chipset Helio G85 dari MediaTek. Chipset ini dipadukan dengan opsi RAM 4/6 GB dan storage 64/128 GB. Storage juga bisa diperluas hingga 1 TB dengan microSD, dan RAM bisa diperluas hingga 6 GB dengan fitur RAM Plus.

Baterai yang digunakan sama seperti "saudaranya", begitu pula teknologi pengisian cepat, sistem operasi, jaminan peningkatan OS, dan jaminan pembaruan keamanan.

Perbedaan lainnya terletak pada fitur pendukung, yang mana Samsung A05 hanya mendukung port USB-C saja, tidak ada pemindai sidik jari samping seperti Galaxy A05s.

Harga Samsung Galaxy A05s dan A05

Samsung Galaxy A05 series tersedia di seluruh Indonesia mulai Jumat (6/10/2023). Lini smartphone ini hadir dengan pilihan warna Black, Silver, dan Light Green.

Berikut ini daftar harga untuk masing-masing model, sebagaimana dikutip KompasTekno dari keterangan resmi, Kamis (5/10/2023):

Harga Samsung Galaxy A05s

  • Harga Samsung A05s RAM 6/128 GB - Rp 2.299.000

Harga Samsung Galaxy A05

  • Harga Samsung A05 RAM 4/64 GB - Rp 1.499.000
  • Harga Samsung A05 RAM 4/128 GB - Rp 1.699.00
  • Harga Samsung A05 RAM 6/128 GB - Rp 1.899.000

https://tekno.kompas.com/read/2023/10/05/12310037/samsung-galaxy-a05-dan-a05s-meluncur-di-indonesia-kamera-50-mp-dan-baterai

Terkini Lainnya

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke