Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Tips Mengatasi Laptop Cepat Overheating karena Suhu Panas

Laptop yang terpapar suhu panas pun akan mengakibat overheating yang bisa menimbulkan beberapa pengaruh. Salah satunya bodi laptop panas dan kinerja menjadi sedikit lemot. Tentu hal ini menjadi masalah tersendiri bagi sebagian pengguna laptop.

Untuk itu bagi Anda yang merasa laptop menjadi cepat panas karena suhu lingkungan, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda coba untuk mengatasi laptop yang cepat overheating.

Jaga ruangan tetap sejuk dan dingin

Suhu lingkungan yang panas membuat laptop menjadi turut panas hingga overheating. Salah satu tips yang paling mudah adalah berpindah tempat ke ruangan dengan suhu lebih dingin.

Anda bisa menggunakan AC ruangan atau kipas angin laptop untuk menurunkan suhu yang terlalu panas.

Bantalan pendingin laptop

Selain membuat ruangan tetap sejuk, Anda bisa menggunakan bantalan laptop pendingin laptop untuk menurunkan suhu laptop secara langsung. Umumnya bantalan ini berbentuk  kipas angin laptop yang berfungsing mengurangi suhu panas di laptop.

Bantalan pendingin laptop bisa diperoleh dengan mudah di berbagai marketplace di Indonesia dengan harga bervariasi.

Mencegah aplikasi tidak penting berjalan di latar belakang secara otomatis

Terkadang, banyak aplikasi dan layanan yang tidak penting berjalan secara otomatis di latar belakang laptop. Hal ini akan memberikan banyak beban pemrosesan pada prosesor laptop sehingga membuat suhu laptop menjadi lebih panas.

Maka dari itu untuk mengurangi suhu panas laptop, Anda bisa menghentikan aplikasi-aplikasi yang tidak penting untuk berjalan secara otomatis di latar belakang.

Anda dapat menggunakan Windows Task Manager atau menekan menu pengaturan dan menonaktifkan aplikasi yang tidak diperlukan di sana.

Membersihkan debu-debu di sekitar laptop

Laptop panas karena suhu lingkungan bisa jadi semakin panas karena aliran udara di laptop terhambat oleh kotoran debu yang menyumbat. Model laptop terbaru biasanya sudah dilengkapi dengan kipas CPU untuk memastikan ventilasi yang baik.

Namun tak jarang beberapa laptop versi lama harus dibersihkan terlebih dahulu untuk mengurangi debu-debu yang rentan menempel. Jika terdapat debu di dalam laptop, Anda dapat membersihkannya menggunakan sikat lembut atau kain lembut. Hal ini bisa mengurangi suhu panas pada laptop.

Cek kerusakan komponen laptop

Apabila dengan beberapa cara di atas suhu di laptop masih panas, maka cobalah untuk mengecek beberapa komponen laptop Anda. Misalnya terdapat beberapa alat atau komponen yang rusak.

Periksa apakah ada kerusakan yang terjadi pada kabel pengisi daya, adaptor pengisi daya, atau port laptop Anda. Segera mengganti komponen yang rusak agar tidak menimbulkan kerusakan yang menjalar.

Demikian beberapa tips mengatasi laptop cepat overheating karena suhu lingkungan yang panas. Selamat mencoba.

https://tekno.kompas.com/read/2023/10/16/14150007/5-tips-mengatasi-laptop-cepat-overheating-karena-suhu-panas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke