Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komedian Stephen Colbert Bawa iPad ke Panggung Grammys

Kompas.com - 01/02/2010, 14:29 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com - Sebagian orang mungkin saja berpikir lelucon saat komedian Stephen Colbert tiba-tiba memamerkan iPad, perangkat baru buatan Apple, di atas panggung Grammy Award ke-52. Nama iPad boleh jadi bahan lawakan di Twitter dan YouTube sebelumnya karena terdengar berkonotasi seperti pembalut wanita, tapi tidak di atas panggung Grammys.

Saat membacakan nominasi "Lagu Tahun Ini" Grammys tahun ini, Colbert bukannya mengeluarkan amplop, tapi dari balik jasnya malah mengeluarkan iPad. Dan itu kelihatannya benar-benar iPad bukan hanya mock up karena saat diubah posisinya, layarnya berubah dari vertikal menjadi horisontal.

Dengan gaya melucunya, Colbert kemudian melempar lelucon kepada penyanyi rap papan atas asal AS, Jay-Z. "Apakah kamu tidak mendapatkan yang seperti ini di dalam tas hadiahmu?" ujarnya sambil memperlihatkan layar depan iPad kepada pengunjung.

Adegan tersebut berlangsung singkat sebelum Colbert mengumumkan Beyonce sebagai pemenangnya. Tidak jelas apakah hal tersebut dilakukan spontan oleh Colbert untuk menghibur pemirsanya atau ini memang iklan tersembunyi yang dilakukan Apple.

Apalagi, Grammys merupakan ajang penghargaan musik paling bergengsi. Lagipula, saat ini iPad belum dijual di pasaran, jadi bagaiaman Colbert bisa mendapatkan sebuah iPad?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com