Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kuliner Bandung

Kentalnya Bubur Ayam Mang Oyo

Kompas.com - 27/08/2011, 19:25 WIB

KOMPAS.com - Menu pilihan santap pagi biasanya sangat bervariasi. Tetapi menu bubur adalah salah satu yang paling cocok menurut kami. Nah, mumpung berwisata di kota kembang Bandung, kami langsung  ke satu tempat penjual bubur ayam yang sudah sangat terkenal. Namanya Bubur Ayam Mang H. Oyo Tea, Anda pernah dengar?

Menurut informasi yang kami dapatkan, awalnya Bubur Ayam Mang Oyo berada di Jalan H Wasyid depan RS Sartika Asih, dekat Sekolah PGII. Lalu alamat sekarang ada di Jl. Taman Sari 118/56, Bandung. Saat ini Bubur Ayam Mang Oyo sudah lebih mudah dicari di Bandung, karena tersebar di beberapa titik di Bandung. Wah, sampai buka cabang di Yogyakarta lho. Hebat euy!

Nah, di Bubur Ayam Mang Oyo ada yang istimewa dan unik lho. Bubur ayam disajikan di piring plastik lalu kita miringkan, bahkan kita balik buburnya nempel dan tidak jatuh. Memang buburnya cukup kental dan lebih mengenyangkan dibanding bubur lain. Ini menjadi daya tarik tersendiri di tempat ini. Bahkan, keunikan itu sering didemokan oleh para pelayan Bubur Ayam Mang Oyo. Memang informasi ini juga sudah menyebar dari beberapa tahun yang lalu. 

Tentang beras yang digunakan di Bubur Ayam Mang Oyo, ternyata beras dari hasil sawah pribadi yang berada di Majalengka. Beliau memiliki sawah seluas 2 hektar. Bila beras bukan dari Majalengka, konon katanya bubur akan menjadi lebih encer.

Bubur Ayam Mang Oyo sudah ada sejak kira-kira 1978. Saat itu, memang sedang ada program dari pemerintah, “memasyarakatkan olahraga, mengolahragakan masyarakat”. Dari situ Mang Oyo mempunyai ide untuk berjualan bubur ayam, karena biasa orang yang habis berolah raga pagi, sangat cocok untuk menyantap bubur.

Nah, saatnya mencoba bubur ayam di Mang Oyo ini, buburnya memang kental dan lebih padat. Lalu untuk pelengkapnya, di sini juga dibuat unik dengan singkatan seperti atel untuk ayam telur, acak untuk ayam cakwe, serta apel untuk ati ampela he-he... Kreatif banget ya.

Tentunya enak, kita cocok banget sama Bubur Ayam Mang H. Oyo Tea. Kami pesan bubur ayam komplet (ati ampela plus telor). Hidangan itu disajikan sangat menarik, bubur dengan topping potongan ati ampela ditambah satu butir telur rebus yang sudah dipotong jadi dua, lalu diberi suwiran ayam dan cakwe. Sementara, kerupuk, kacang, dan daun seledri disajikan di tempat terpisah. Mantap banget deh bubur ayam Mang Oyo ini.

Ini juga salah satu kuliner di Bandung yang harus Anda coba ya. Apalagi untuk sarapan pagi cocok banget. (Yudi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pixel 8A Meluncur, Ponsel 'Murah' Google dengan Layar 120 Hz

Pixel 8A Meluncur, Ponsel "Murah" Google dengan Layar 120 Hz

Gadget
Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Internet
Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Hardware
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

e-Business
Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com