Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kim Dotcom Kembangkan MegaUpload Baru

Kompas.com - 04/09/2012, 15:59 WIB

Kim Dotcom.

KOMPAS.com - Kim Dotcom, pendiri MegaUpload, belum lama ini nge-tweet di akun Twitter pribadinya. Dalam statusnya tersebut, Dotcom membocorkan rencana terbarunya. Saat ini, Ia mengaku sedang mengembangkan situs MegaUpload versi baru!

Dalam tweet-nya, Dotcom menyatakan kalau Ia sedang bekerja dengan pengacara, pengembang, desainer, investor, dan partner selama 24 jam dalam satu hari dan 7 hari dalam satu minggu untuk menghadirkan MegaUpload yang lebih "ultimate".

Para follower Dotcom langsung merespon tweet tersebut. Banyak yang bertanya, apakah Dotcom khawatir kalau MegaUpload baru ini akan bernasib sama dengan versi sebelumnya. Dotcom langsung merespon pertanyaan tersebut, "Tidak mungkin. Percayalah!".

Dotcom, masih melalui akun Twitter-nya, berjanji akan kembali memperkerjakan 220 karyawannya yang telah kehilangan pekerjaan saat MegaUpload versi lama ditutup. Dotcom berjanji akan menaikkan gaji mereka, saat para mantan karyawan tersebut kembali ke perusahaan.

Nantinya, akun premium yang ada di MegaUpload lama juga akan ditransfer ke versi baru.

MegaUpload ditutup pada pertengahan Januari yang lalu. Situs berbagi file tersebut ditutup karena dituduh melakukan pembajakan. MegaUpload juga dituduh menyebabkan kerugian sebesar 500 juta dollar AS.

Dotcom sendiri akhirnya dibebaskan oleh pemerintah Selandia Baru. Dotcom hanya dikenai hukuman tahanan rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com