Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cuti" 3 Tahun, Apple Rilis iMac Baru

Kompas.com - 24/10/2012, 12:56 WIB

KOMPAS.com - Di tengah meriahnya pengumuman iPad Mini, Selasa (23/10/2012), San Jose, California, Apple mengumumkan anggota baru dari keluarga iMac.

Ini merupakan iMac pertama yang diluncurkan Apple sejak tiga tahun yang lalu. Apple terakhir kali mengumumkan lini baru iMac pada tahun 2009.

Dari generasi sebelumnya, iMac baru ini hadir dengan ukuran tubuh yang lebih ramping. iMac baru memiliki ketebalan 5 mm saja.

Ada dua versi iMac baru yang diperkenalkan, model dengan layar 21,5 inci dan 27 inci. iMac versi 27 inci menggunakan resolusi 2.560 x 1440. Sedangkan versi 21,5 inci hadir dengan resolusi 1.920 x 1080.

iMac versi 21,5 inci paling standar dibekali prosesor Intel Core i5 2,7GHz Ivy Bridge, RAM 8GB, dan hard disk 1TB. Perangkat ini dibanderol dengan harga mulai dari 1.299 dollar AS.

Sedangkan iMac versi 27 inci dilengkapi dengan prosesor Intel Core i5 2.9GHz dan spesifikasi RAM dan hard disk yang sama dengan versi 21,5 inci. Perangkat ini dihargai mulai dari 1.799 dollar AS.

Peminat dari perangkat ini bisa menambah RAM hingga 32GB, hard disk hingga 3TB, dan SSD 768GB.

Apple juga memberikan sebuah fitur baru yang dinamakan Fusion Drive, gabungan antara HDD dan SSD. Fitur ini mirip dengan hybrid drive yang sudah beredar lama di pasaran.

Pengguna dapat menggunakan SSD untuk proses data yang lebih cepat dan HDD untuk menyimpan data yang besar. Pengguna bisa mengombinasikan SSD 128GB dengan HDD 1TB atau 3TB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet 'Starlink' Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Cerita Orang Bandung dan Jaksel Pakai Internet "Starlink" Elon Musk, Kecepatan Tembus 300 Mbps

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com