Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 09/04/2015, 14:47 WIB
|
EditorReza Wahyudi
KOMPAS.com - Tahun 2014 lalu, YouTube dikabarkan akan meluncurkan layanan video berlangganan yang di dalamnya, pengunjung tidak akan melihat iklan. Kini, rumor itu akan segera terwujud.

Dikutip KompasTekno dari Tech Crunch, Rabu (8/4/2015), YouTube secara resmi mengumumkan rencana layanan berlangganan yang bebas iklan itu. Pemberitahuan tersebut dikirimkan melalui e-mail kepada seluruh YouTube Partners.

Dalam e-mail tersebut, dijelaskan pilihan bagi konsumen untuk membayar versi YouTube tanpa iklan dengan biaya berlangganan bulanan. Jika setuju, maka pilihan tersebut akan mulai efektif berlaku pada 15 Juni 2015.

E-mail tersebut juga menjelaskan bagaimana kreator video YouTube bisa memperoleh pendapatan tambahan dibandingkan dengan apa yang sudah mereka dapat saat ini.

YouTube menjelaskan akan membayar 55 persen dari total pendapatan bersih biaya berlangganan, persentase yang sama dengan model pendapatan iklan yang ditayangkan di video YouTube.

Dengan melangkah ke model berlangganan ini, model bisnis YouTube kini lebih menyerupai layanan video Netflix, dimana pengguna bisa mengakses konten yang di-streaming secara on-demand dan tanpa gangguan iklan.

Model berlangganan ini bukan yang pertama diperkenalkan YouTube. Kita ingat pada November 2014 lalu situs layanan video ini memperkenalkan "Music Key," layanan berlangganan yang memberikan akses ke seluruh koleksi musik dan video Google Play.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com