Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS4 Sekarang Bisa Dimainkan di PC dan Mac, Caranya?

Kompas.com - 07/04/2016, 15:12 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Sony berencana menyebarkan update software terbaru untuk Playstation 4. Salah satu fitur menarik di update ini adalah kemampuan mengalirkan atau streaming video game dari konsol menuju ke PC dan Mac.

Ini berarti, tampilan game akan muncul di layar PC atau Mac, tidak perlu menggunakan perangkat televisi. Namun yang digunakan bukan hanya perangkat monitornya, dalam hal ini tetap diperlukan perangkat komputernya.

Aliran video game ke PC atau Mac tersebut menggunakan aplikasi Remote Play.

Aplikasi Remote Play tersebut rencananya akan segera dirilis melalui situs resmi Sony. Cukup mengunduh dan memasangnya di PC atau Mac agar bisa mencoba fitur baru tersebut.

Pengguna juga bisa memakai DualShock 4 controller untuk memainkan tampilan game di PC dan Mac. Caranya dengan menghubungkan controller ke port USB pada kedua perangkat tersebut.

Seperti dilansir KompasTekno dari The Verge, Kamis (7/4/2016), fitur-fitur ini dimuat dalam pembaruan firmware versi 3.50

Selain dua fitur utama yang sudah disebutkan, pembaruan ini juga memberikan sejumlah hal lain. Misalnya fungsi baru untuk mengubah status pengguna menjadi offline, memunculkan notifikasi saat ada pemain yang online, serta mengatur jadwal event dalam sebuah game.

Jika Anda memiliki sebuah kelompok, seluruh anggotanya akan bisa saling mengintip judul-judul yang sedang dimainkan. Dengan cara demikian pemain bisa lebih mudah untuk memainkan suatu game bersama-sama.

Satu kekurangan dari fitur ini adalah resolusi tampilan video yang bisa dialirkan hanya sebatas 720p saja, tidak bisa lebih tinggi lagi.

Agar bisa mengalirkan game ke PC dan Mac, pertama Anda harus masuk ke menu Setting di Playstation 4. Selanjutnya pilih software update dan perbarui firmware ke versi 3.50.

Sekarang beralihlah ke PC atau Mac milik Anda dan buka tautan ini untuk mengunduh aplikasi Remote Play milik Sony. Setelah memasangnya, bukalah aplikasi tersebut dan login ke akun Playstation Network milik Anda. Aplikasi akan otomatis mencari Playstation 4 milik Anda via internet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Cara Membaca Pesan WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirimnya, Mudah dan Praktis

3 Cara Membaca Pesan WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirimnya, Mudah dan Praktis

e-Business
Daftar 6 Tim yang Lolos Playoff Mobile Legends MPL S13, Ada RRQ Hoshi dan Evos Glory

Daftar 6 Tim yang Lolos Playoff Mobile Legends MPL S13, Ada RRQ Hoshi dan Evos Glory

Game
Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2 Juta

Arloji Pintar Huawei Watch Fit 3 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2 Juta

Gadget
Infinix GT 20 Pro 5G Meluncur, HP Gaming Harga Rp 4 Jutaan

Infinix GT 20 Pro 5G Meluncur, HP Gaming Harga Rp 4 Jutaan

Gadget
iQoo TWS 1e Resmi di Indonesia, Earbuds Rp 500.000 dengan Fitur ANC

iQoo TWS 1e Resmi di Indonesia, Earbuds Rp 500.000 dengan Fitur ANC

Gadget
Resmi, Tim E-sports Indonesia Aura Gabung dengan Team Liquid

Resmi, Tim E-sports Indonesia Aura Gabung dengan Team Liquid

Game
Laptop Microsoft Surface Pro Meluncur, Diklaim Lebih Jago dari MacBook Air M3

Laptop Microsoft Surface Pro Meluncur, Diklaim Lebih Jago dari MacBook Air M3

Gadget
Menjajal IQoo Z9x 5G, HP Menengah dengan Baterai 6.000 MAh

Menjajal IQoo Z9x 5G, HP Menengah dengan Baterai 6.000 MAh

Gadget
HMD Pulse Plus Business Edition Dirilis, Smartphone Bisnis 'Panjang Umur'

HMD Pulse Plus Business Edition Dirilis, Smartphone Bisnis "Panjang Umur"

Gadget
HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

Gadget
Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Gadget
iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

Gadget
Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Gadget
Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Software
Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan 'SLM', Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan "SLM", Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com