Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Cara Baru Twitter Berantas "Bully"

Kompas.com - 19/08/2016, 13:30 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Twitter semakin gencar menyuarakan anti kekerasan dan diskriminasi. Mikroblog tersebut meluncurkan dua fitur baru untuk menepis lontaran kata-kata tak menyenangkan bagi pengguna.

Masing-masing fitur itu dinamai "Notifications Settings" dan "Quality Filter", sebagaimana tertera pada blog resmi Twitter dan dihimpun KompasTekno, Jumat (19/8/2016).

Notifications Setting memungkinkan pengguna untuk membatasi notifikasi yang masuk. Anda tak harus melihat semua mention yang ditujukan, melainkan hanya dari orang-orang yang di-follow.

Untuk mengaktifkan Notifications Settings, Anda hanya perlu membuka laman notifikasi. Di situ bakal muncul pilihan on atau off fitur tersebut.

Selanjutnya adalah Quality Filter. Fitur ini sejatinya sudah diperkenalkan sejak tahun lalu untuk beberapa akun terverifikasi. Kini, fitur ini mulai diboyong untuk umum.

Ketika mengaktifkan Quality Filter, Twitter akan menyaring notifikasi yang diterima berdasarkan sinyal beragam, misalnya kredibilitas akun dan karakter kicauan akun itu.

Kicauan yang bersifat duplikat atau konten otomatis akan terhindar dari tab notifikasi Anda maupun pengalaman lain menjajal Twitter. Jika kicauan yang ditujukan bersifat orisinil dan tak berkaitan dengan cemooh, Anda tetap bisa melihatnya meski tak mengikuti akun yang bersangkutan.

Dua fitur di atas diharapkan memperbaiki pengalaman menjajal Twitter. Anda bisa mengaktifkan keduanya atau memilih salah satu berdasarkan kebutuhan.

Jika Anda main Twitter hanya untuk berhubungan dengan orang-orang yang Anda follow, maka Notifications Settings akan jadi pilihan tepat.

Jika Anda ingin mengobrol dengan masyarakat luas tanpa menerima kata-kata kasar dan mention tak jelas, Quality Filter pun bisa jadi opsi.

Pembaruan ini diluncurkan perlahan. Jika belum mendapatkannya, Anda harus sedikit bersabar hingga beberapa waktu ke depan. Pastikan Anda mengunduh versi teranyar Twitter di Android atau iOS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com