Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/10/2016, 18:27 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Samsung ikut meramaikan tren foto dan video 360 derajat dengan merilis kamera mungil Gear 360. KompasTekno telah mendapatkan kamera tersebut sesuai dengan paket pembelian resminya.

Apa saja isinya?

Samsung membungkus Gear 360 dalam kemasan berbentuk tabung. Bagian bawah berwarna hitam dan tertulis nama produk. Sedangkan bagian atas berupa plastik bening yang memperlihatkan bentuk Gear 360.

Yoga Hastyadi Widiartanto/Kompas.com Bukalah bagian yang bening, maka akan terlihat berbagai perlengkapan penjualan Samsung Gear 360 yang disimpan di bagian bawah
Dari luar kemasan, kamera ini terlihat berbentuk bulat. Namun sebenarnya bagian dasar kamera dibuat rata dan memiliki lubang ulir. Lubang tersebut berguna untuk memasang kamera pada tripod atau monopod.

Bukalah kemasan ini pelan-pelan. Lepaskan kamera bulat itu dari dudukannya di dalam kemasan, maka Anda akan menemukan seperangkat alat yang jadi paket penjualan Gear 360.

Yoga Hastyadi Widiartanto/Kompas.com Paket penjualan Samsung Gear 360 terdiri dari kamera, tripod, kantung bertali, kain pembersih lensa, kabel USB, baterai, strap serta buku panduan pemakaian
Salah satu yang menarik dari paket ini adalah adanya sebuah tripod mungil. Dengan demikian, pengguna tidak perlu repot membeli tripod baru untuk menopang Gear 360 saat memotret.

Selain tripod, kelengkapan penjualan Gear 360 sama saja dengan gadget lain. Pengguna akan menemukan sebuah buku panduan pemakaian, kartu garansi, kabel micro USB untuk mengisi daya, dan sebuah tali strap untuk menggantung kamera di leher atau tangan pengguna.

Yoga Hastyadi Widiartanto/Kompas.com Samsung Gear 360 dipasang pada tripod mini yang ada dalam paket penjualannya
Sebagai tambahan, Samsung juga menyediakan kantung dan selembar kain micro fiber untuk membersihkan lensa. Maklum, sidik jari yang menempel di lensa Gear 360 ini bisa mengganggu hasil pemotretan, karena itu perlu kain halus untuk membersihkannya.

Dari aspek fisik, kamera berbentuk bulat ini memiliki dua buah lensa, di bagian depan dan belakang. Keduanya bisa diaktifkan sekaligus atau salah satunya saja secara bergantian.

Yoga Hastyadi Widiartanto/Kompas.com Samsung Galaxy S6 edge berpasangan dengan Gear 360
Sayangnya Samsung membuat Gear 360 sebagai pasangan gadget high end mereka. Pengguna hanya bisa memasangkan dan mengendalikannya menggunakan ponsel seri Galaxy seri S6 ke atas. Ponsel selain itu tidak dapat terhubung ke kamera 360 derajat ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com