Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelanggan Bolt Bakal Diwajibkan Registrasi Kartu dengan NIK dan KK

Kompas.com - 24/04/2018, 08:47 WIB
Fatimah Kartini Bohang,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Telekomunikasi Indonesia (ATSI), Merza Fachys, menyatakan bahwa pelanggan Bolt nantinya juga bakal diwajibkan untuk melakukan registrasi. 

Saat ini, kewajiban tersebut baru berlaku untuk pelanggan kartu SIM prabayar Telkomsel, XL Axiata, Indosat Ooredoo, Hutchison Tri, dan Sampoerna Telekomunikasi Indonesia (STI).

Seperti operator lain, pengguna Bolt juga diwajibkan melakukan registrasi atau daftar ulang dengan memasukkan informasi nomor kartu keluarga (KK) dan nomor induk kependudukan (NIK).

“Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan segera terbitkan aturannya untuk Bolt. Sebelumnya tidak disertakan karena ada perbedaan mendasar,” kata dia, Senin (23/4/2018).

Perbedaan mendasar itu terkait status sebagai layanan “seluler” dan “non-seluler”. Bolt dianggap layanan non-seluler karena hanya menyediakan akses internet, bukan akses telekomunikasi dasar (voice dan SMS).

Selain itu, penomorannya juga bukan berasal dari regulator, melainkan dari Internux selaku  penyedia layanan Bolt.

Dalam Peraturan Menteri (Permen) Kominfo Nomor 12 Tahun 2016 tentang Registrasi Pelanggan Jasa Telekomunikasi, ketentuan registrasi kartu SIM merujuk ke pelanggan seluler. Belum ada aturan yang mewajibkan registrasi untuk layanan non-seluler.

Baca juga : Pengguna Keluhkan Gangguan Internet, Telkomsel Salahkan Registrasi Kartu

Menurut Komisioner Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI), I Ketut Prihadi Kresna, aturan registrasi untuk layanan semacam Bolt diperlukan agar ada kesetaraan dalam menggelar akses internet.

“Intinya agar tercipta kesetaraan dan fairness dalam penyediaan layanan akses internet ini, baik untuk operator seluler maupun untuk operator non seluler spt Internux (Bolt),” kata dia kepada KompasTekno via pesan singkat.

Mekanisme registrasi untuk layanan non-seluler semacam Bolt sejatinya mirip dengan layanan seluler. Hanya saja, ada hal-hal yang perlu penyesuaian.

“Prinsipnya tetap dengan NIK dan nomor KK, parameter itu yang digunakan untuk memvalidasi data pelanggan,” ujarnya.

Ketut mengatakan saat ini pihaknya tengah mendiskusikan ihwal aturan registrasi ini ke pihak Internux. Belum jelas kapan aturannya dikeluarkan dan formatnya seperti apa.

“Belum tahu kapan dan formatnya apakah perubahan Permen atau cukup dengan Ketetapan BRTI,” ia memungkasi.

Baca juga : Cara Registrasi Kartu Prabayar Telkomsel, Tri, Indosat, XL, dan Smartfren

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi 'Tersembunyi'

Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi "Tersembunyi"

Hardware
Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com