Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/08/2023, 16:31 WIB
Oik Yusuf,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perusahaan periferal gaming 8BitDo merilis keyboard gaming mekanik pertamanya. Sesuai julukannya, produk bernama Retro Mechanical Keyboard tersebut berpenampilan mirip konsol Nintendo lawas.

Retro Mechanical Keyboard memiliki layout ten key less (87 tombol) dengan tema warna merah-putih-hitam-abu-abu layaknya Nintendo Entertainment System (NES) yang populer di dekade 80-an dulu. Lengkap pula dengan kenop mekanik untuk mengatur volume.

Baca juga: Razer Luncurkan Keyboard, Mouse, dan Headset Bertema PUBG Battlegrounds

Satu lagi keunikannya terletak di aksesori pendamping berupa sepasang tombol raksasa warna merah, mirip tombol di gamepad NES. Kedua tombol bersifat programmable dan fungsinya bisa diganti-ganti, termasuk untuk menjalankan macro.

Rangkaian kenop dan tombol ekstra di bagian atas Retro Mechanical Keyboard (kiri) dan sepasang tombol Super Buttons8BitDo Rangkaian kenop dan tombol ekstra di bagian atas Retro Mechanical Keyboard (kiri) dan sepasang tombol Super Buttons
Tombol bongsor bernama "Super Buttons" ini terhubung ke keyboard lewat konektor 3,5mm. Ada empat buah input 3,5mm yang masing-masing dilabeli "A", "B", "X", dan "Y" sesuai tema konsol game. Jadi, hingga empat pasang tombol ekstra bisa dipasang.

Keyboard berbobot sekitar 1 kg ini memiliki top plate berbahan aluminium, sementara tombol-tombol menggunakan material keycaps dye-sub PBT. Di baliknya terdapat rangkaian switch mekanik hot-swappable Kailh Box (White V2).

Meskipun bertampang jadul, Retro Mechanical Keyboard punya spesifikasi modern seperti keyboard gaming mekanik pada umumnya.

Fitur-fiturnya, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Tom's Hardware, Selasa (1/8/2023), termasuk N-key rollover serta koneksi wireless via 2,4 GHz atau Bluetooth, di samping wired lewat USB C.

Baca juga: Ini Dia Lemokey L3, Keyboard Gaming Pertama Buatan Keychron

Retro Mechanical Edition N Edition (atas) dan Fami Edition8BitDo Retro Mechanical Edition N Edition (atas) dan Fami Edition
Tentu, karena konsol-konsol lawas tidak memiliki lampu RGB, fitur lighting itu pun absen dari Retro Mechanical Keyboard. Sisi positifnya, daya tahan baterai diklaim bisa mencapai kisaran 200 jam.

Selain "N-edition" berpenampilan ala NES di Amerika Serikat, tersedia pula varian lain bernama "Fami Edition" dengan tema warna berbeda, khas kembaran NES di Jepang, yakni Famicom.

Di situsnya, 8BitDo memasarkan Retro Mechanical Keyboard lewat pre-order dengan banderol 100 dollar AS (Rp 1,5 juta), sudah termasuk aksesori Super Buttons. Produknya dijadwalkan mulai dikirim pada 20 September 2023.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

'Dragon's Dogma 2' Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

"Dragon's Dogma 2" Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

Game
TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

TWS Redmi Buds 5 Pro Meluncur, Punya Fitur Anti-bising dengan AI

Gadget
5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

5 Cara Membuka Situs yang Diblokir di Google Chrome HP dengan Mudah

Software
Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Amazon Rilis Chip AI Trainium2 dan Graviton4

Hardware
3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

3 Cara Ubah Foto ke Dokumen PDF Tanpa Aplikasi via HP Android dan IPhone

Internet
7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

7 Tips Hemat Baterai iPhone biar Tidak Sering Mengecas

Gadget
Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Samsung Galaxy S23 FE Dipakai Memotret Konser Joyland Fest 2023, Begini Hasilnya

Gadget
Cara Mengatasi 'Sync Issue' yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Cara Mengatasi "Sync Issue" yang Bikin Data Google Drive Mendadak Hilang

Internet
Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Story Instagram Buram? Begini Cara Mengatasinya biar Konten Tetap Bagus

Software
Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Layanan VoLTE Telkomsel Kini Tersedia di Semua Kota dan Kabupaten di Indonesia

Internet
YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

YouTube Music 2023 Recap Meluncur, Ada Cover Album Unik dan 100 Lagu Terfavorit

Internet
Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Link dan Cara Cek Spotify Wrapped 2023 buat Lihat Kilas Balik Musik Tahun Ini

Software
3 Game 'GTA' Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

3 Game "GTA" Bisa Dimainkan Gratis di Netflix Bulan Depan

Game
Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Akun Google yang Tidak Aktif 2 Tahun Dihapus Mulai Besok, Begini Cara Mencegahnya

Internet
Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Xiaomi Rilis Redmi K70 dan K70 Pro, HP Snapdragon 8 Gen 3 Harga Bersahabat

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com